Begini Resep Ayam Sempyok Khas Betawi yang Jarang Diketahui Orang

Ayam Sempyok Betawi
(dok. pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ayam Sempyok adalah hidangan khas Betawi yang masih kurang dikenal oleh banyak orang. Secara sekilas hidangan ini seperti masakan rendang, tetapi memiliki campuran rasa Tionghoa dan Betawi. Makanan ini menonjolkan cita rasa gurih dan asin.

Sebelumnya, kuliner ini sering hadir dalam berbagai acara perayaan yang diadakan oleh masyarakat Kota Betawi. Keistimewaannya terletak pada keaslian rasanya yang mendalam, diperoleh melalui teknik memasak dengan menggunakan bumbu yang diterapkan dua kali. Melansir dari Yummy. hal ini dilakukan untuk memastikan bumbu meresap sempurna ke dalam daging ayam. Sehingga pada saat menikmatinya cita rasa ayam sempyok Betawi yang kaya rempah akan terasa kuat.

Inilah resep dan cara membuat Ayam sempyok yang bisa Anda tiru di rumah.

Bahan Utama

  • Ayam pejantan  yang dipotong menjadi 10 bagian.
  • Perasan Air jeruk lemon, 1 buah.
  • Iris halus bawang merah, 5 siung.
  • Iris halus bawang putih, 3 siung.
  • Lengkuas yang dimemarkan, 4 cm.
  • Daun salam, 3 lembar.
  • Daun jeruk, 5 lembar.
  • Santan, 600ml.
  • 2 sdm minyak.
  • Kacang tanah goreng yang dihaluskan, 100gr.
  • Gula merah, 1 sdm.
  • Serai yang diiris halus batang putihnya, 3 batang.
  • Garam 1,5 sdt.

 

Bahan Halus

  • 1 sdt merica.
  • 1 sdt ketumbar.
  • 2 cm jahe.
  • 4 btr kemiri.
  • 15 buah cabai merah keriting.
  • 10 buah cabai rawit merah besar atau sesuai selera.
  • 2 sdt kunyit bubuk.
  • 6 siung bawang merah.
  • 6 siung bawang putih.

BACA JUGA: Resep Autentik Sate Klathak Khas Jogja

Cara Membuat

  1. Cuci bersih potongan ayam, lalu olesi dengan perasan jeruk lemon dan garam.
  2. Selanjutnya, simpan dalam kulkas selama 20 menit.
  3. Panaskan 2 sendok makan minyak, kemudian tumis irisan bawang merah, bawang putih, dan serai hingga harum.
  4. Masukan bumbu halus, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas. Tumis hingga aroma bumbu tercium.
  5. Tambahkan potongan ayam dan aduk hingga warnanya berubah.
  6. Tuangkan santan, tambahkan garam, gula merah, dan kacang tanah yang telah dihaluskan.
  7. Aduk hingga bumbu meresap.
  8. Setelah air berkurang, matikan kompor dan biarkan ayam dingin.
  9. Terakhir, Panggang ayam hingga aromanya tercium harum, kemudian angkat dan sajikan segera.
  10. Ayam Sempyok khas betawi telah siap.

 

Sekarang, anda bisa menikmati ayam sempyok khas betawi yang jarang orang tahu di rumah,

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
jokowi hadiri pemakaman paus-1
Tiba di Vatikan, Jokowi Bawa Surat Pribadi dari Prabowo
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.