Awas! Pahami USB OTG Fungsi Perangkat Android

Fungsi USB OTG
(Freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — USB OTG (Universal Serial Bus On The Go) adalah standarisasi koneksi USB untuk fungsi perangkat Android seperti smartphone atau tablet untuk membaca data dari perangkat USB tanpa memerlukan PC.

Fitur ini memungkinkan perangkat Android berfungsi sebagai host dan terhubung dengan berbagai peripheral melalui slot USB.

Dengan USB OTG, perangkat Android dapat terhubung dan membaca data dari perangkat USB lain seperti flashdisk, kamera digital, keyboard, dan mouse.

Port USB pada perangkat mobile biasanya digunakan untuk mengisi daya atau menghubungkan perangkat ke komputer, tetapi dengan USB OTG, fungsi port USB menjadi lebih luas.

Untuk menggunakan USB OTG, memerlukan kabel khusus dengan colokan USB standar di satu ujung dan colokan micro USB atau USB Type-C (sesuai dengan jenis port pada perangkat mobile) di ujung lainnya. Dengan kabel ini, perangkat mobile dapat membaca data dari perangkat USB yang terhubung.

Beberapa keuntungan menggunakan USB OTG antara lain:

1. Memindahkan file dengan mudah

Dapat memindahkan foto, video, dokumen, dan file lainnya antara perangkat Android dan perangkat USB lainnya tanpa perlu komputer sebagai perantara.

2. Menambah fungsionalitas

Dengan menghubungkan keyboard atau mouse ke perangkat Android menggunakan USB OTG, kamu dapat mengetik dan mengontrol perangkat Android seperti menggunakan komputer.

BACA JUGA : Apple Pencil Rilis dengan USB-C, Harga Lebih Murah!

3. Praktis

USB OTG mudah terpakai dan terbawa kemana-mana, sehingga dapat memindahkan file di mana saja.

Sebelum menggunakan USB OTG, pastikan perangkat Android mendukung fitur ini. Anda dapat melihat informasi spesifikasi pada kotak smartphone atau tablet, atau menggunakan aplikasi USB OTG Checker yang tersedia di Google Play Store. Untuk memeriksa dukungan USB OTG pada perangkat.

Kabel USB OTG dapat dibeli di toko komputer dengan harga terjangkau, sekitar Rp 15 ribuan. Selain kabel, saat ini juga tersedia USB OTG yang sudah termasuk alat penyimpanan seperti flashdisk.

Dengan mengikuti langkah-langkah yang di atas. Dapat dengan mudah menggunakan USB OTG di perangkat Android kamu untuk memperluas fungsionalitasnya dan memudahkan transfer data.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
bahaya konsumsi marshmallow berlebihan
Waspada, Ini Bahaya Konsumsi Marshmallow Berlebihan Pada Anak
1737015454308
Realme 14 Series 5G Segera Meluncur di Indonesia, Hadirkan Aura Gaming dan Performa Kelas Turnamen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.