Airlangga: Pencalonan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta Belum Final

Pencalonan Ridwan Kamil
Pencalonan Ridwan Kamil. (instagram/ridwankamil)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, mengumumkan pencalonan Ridwan Kamil untuk Pilkada Jakarta masih belum final. Menurut Airlangga, pencalonan Kang Emil masih dalam tahap pembahasan.

“Ya masih dalam pembahasan,” ujar Airlangga di Istana Kepresidenan, Jakarta, mengutip RRI, Kamis (20/6/2024).

Menurut Airlangga, pencalonan Kang Emil masih dalam tahap pembahasan. Ketika ditanya tentang rencana Golkar mencalonkan Kang Emil, Airlangga menyatakan bahwa mereka masih mempertimbangkannya.

Selain itu, mereka juga sedang memonitor apakah akan mencalonkan Ridwan Kamil untuk Pilkada Jakarta atau Jawa Barat.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional, Zulkifli Hasan, mengatakan partainya masih mendukung Ridwan Kamil. PAN mendukung Kang Emil untuk maju dalam Pilkada Jakarta.

“Ya kami kan kalau Jakarta (mengusung) Ridwan Kamil. (Kalau) wakil belum, lagi dibahas,” ujar Zulkifli Hasan.

BACA JUGA: Pilkada 2024, Golkar Putuskan Ridwan Kamil di Jakarta, Bobby Nasution di Sumut dan Khofifah di Jatim

Namun, Zulkifli Hasan mengakui keputusan untuk mendukung Ridwan Kamil dalam Pilkada Jakarta masih dalam proses pembahasan.

Hal ini terutama karena terdapat pandangan bahwa elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta belum menjadi yang tertinggi.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pembuatan Patung GWK-2
Makna dan Filosofi Pembuatan Patung GWK!
Kolombia 1-1 Brasil Copa America 2024
Ditahan Imbang Kolombia 1-1 Brasil Bertemu Uruguay pada Perempat Final Copa America 2024
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah
Pemkot Bandung tetap Cari Alternatif Pengelolaan Sampah, Selain TPPAS Legok Nangka
Korban Bencana Longsor Tasikmalaya
Korban Bencana Longsor Tasikmalaya Dapatkan Bantuan Pemerintah
bank bjb Banking Service Excellence 2024
bank bjb Raih Penghargaan Banking Service Excellence 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie