Agar Tak Disita, Jemaah Haji Sembunyikan Oleh-oleh di Rangkap 15 Baju

jemaah haji Indonesia menyeludupkan oleh-oleh haji-7-7-2023
ilustrasi (Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Salah satu Jemaah Haji Indonesia mengelabui petugas bandara, agar oleh-olehnya dari Arab Saudi tak disita dengan  menyembunyikan pada 15 rangkapan baju yang dikenakannya.

Jemaah haji bernama Talassa tersebut terpaksa menyembunyikan oleh-oleh itu  lantaran bagasinya sudah banyak memuat barang.

Diketahui, Talassa adalah jemaah haji kloter pertama yang tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, pada Rabu (5/7/2023).

Kemenag Sulawesi Selatan, Wardi Siradj mengatakan, jemaah haji itu memakai pakaian yang berlapis-lapis dari hotel. Alih-alih ingin mengamankan oleh-oleh, justru yang terjadi mengalami kesulitan untuk berjalan.

“Jadi terpaksa mengorbankan diri dengan pakaian berlapis-lapis meskipun pengakuannya setelah mengenakan pakaian berlapis-lapis itu dia akhirnya kesulitan berjalan,” kata Wardi, dikutip pada Jumat (7/7/2023).

“Biasa jemaah haji dari sana beli banyak oleh-oleh untuk keluarga dan mungkin mereka berpikir kalau di kargo itu kelamaan oleh-olehnya baru tiba. Bisa sampai berminggu bahkan sebulan kalau menggunakan kargo, salah satunya cara mereka harus membawa pulang barang tersebut apapun caranya,” tambah Wardi.

Menurutnya, jemaah terlampau kreatif dengan seribu cara untuk mengamankan buah tangganya dari tanah suci untuk diberikan kepada keluarga di tanah air.

“Yang bersangkutan hanya menjelaskan dengan gimik yang sedikit bercanda bahwa bagaimana pun seluruh barangnya harus kembali, dan oleh-oleh harus ikut terbawa pulang kampung. Karena yang paling pertama dicari keluarga ketika jemaah haji tiba itu kan oleh-oleh,” ujar Wardi.

Sekedar informasi, kepulangan jemaah haji yang membawa barang termasuk oleh-oleh dikenakan aturan. Jemaah hanya boleh membawa tiga jenis tas, yakni tas pinggang, koper besar berkapasitas 32 kilogram untuk di bagasi, dan dan satu koper kecil 7 kilogram di dalam kabin.

BACA JUGA: Nasabah Terkena Phising Miliaran Rupiah, BRI Buka Suara

(Saepul)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan: 38 Tewas, 29 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.