Acer Rilis Produk Gaming Terbaru, Predator Orion X dan Monitor Lengkung Nitro XZ452CU V

acer
(web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID : Acer resmi meluncurkan lini produk gaming terbarunya pada hari Rabu yang terdiri dari desktop Predator Orion X dan dua monitor gaming lengkung, Nitro XZ452CU V dan Predator X34 V. Desktop gaming Predator Orion X dilengkapi dengan prosesor Intel Core i9-13900KS generasi ke-13 yang mampu memberikan performa clock speed hingga 6 Ghz, serta didukung oleh liquid cooling NVIDIA GeForce RTX 4090 dan kapasitas memori 24GB G6X yang menjadikan desktop ini sesuai untuk gamer dan kreator konten.

Selain desktop gaming, Acer juga merilis monitor Nitro XZ452CU V yang hadir dengan ukuran 44,5 inci dan sisi lengkung 1500R.

Monitor ultrawide ini memiliki aspek rasio 32:9 dengan dukungan resolusi mencapai 5120×1440, refresh rate 165 Hz, serta fitur AMD FreeSync Premium Pro yang dapat menghilangkan efek tearing di layar dan mengurangi terjadinya lag.

BACA JUGA: Tinder Perkuat Verifikasi Foto dengan Swavideo untuk Tingkatkan Keamanan Berinteraksi

Nitro XZ452CU V juga dilengkapi dengan beberapa fitur unggulan seperti BlueLightShield Pro, ComfyView, sertifikasi Eyesafe 2.0, dan Acer Ergostand.

Selain itu, Acer juga menawarkan opsi monitor gaming lengkung lainnya, Predator X34 V, dengan panel OLED, sertifikasi VESA DisplayHDR TrueBlack 400, serta color gamut DCI-P3 99 persen yang dapat membuat warna lebih jernih.

Monitor gaming ini dilengkapi dengan teknologi canggih seperti fitur AMD FreeSync Premium dan VRR (Variable Refresh Rate), BlueLightShield Pro, ComfyView, dan sertifikasi Eyesafe 2.0.

Dengan diluncurkannya produk gaming terbaru ini, Acer menunjukkan keseriusannya dalam memenuhi kebutuhan para gamers dengan teknologi terkini.

Produk Acer ini diharapkan dapat memberikan pengalaman gaming yang lebih memuaskan bagi para penggunanya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat