Disdik Kota Bandung Klaim MPLS 2024 Berjalan Lancar

MPLS 2024 kota bandung
Plt Kadisdik Kota Bandung, Tantan Syurya Santana. (Rizky/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung mengklaim tak ada laporan atau catatan buruk terkait Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).

“Catatannya positif ya. Alhamdulillah mereka lapor dari beberapa sekolah, mereka melapor di Instagram masing-masing juga lapor, contohnya saja mereka belajar tentang baris berbaris, tata tertib dan mereka mengenal lingkungannya,” kata Pelaksana tugas Kepala Disdik Kota Bandung, Tantan Syurya Santana, Selasa (23/7/2024).

Tantan mengklaim tak ada catatan buruk pada saat berjalannya MPLS tersebut. Bahkan, menurutnya para siswa-siswi baru dikenalkan terhadap ekstrakulikulernya di sekolah.

“Malah dikenalkan tentang eskul di masing-masing sekolah, misalkan sekolah itu ada drum band, nah itu dikenalkan dan diperlihatkan kepada mereka, sehingga mereka tinggal memilih untuk ikut eskul tersebut. Mereka sudah semangat belajar,” ucapnya.

Tak hanya itu, Tantan pun menambahkan, tak ada laporan terkait siswa yang mengundurkan diri akibat ketakutan di sekolah semasa MPLS bergulir.

“Mudah-mudahan mereka bisa belajar dengan aman, nyaman, dan menyenangkan. Kalau melihat mereka disambut oleh kakak kelasnya dengan begitu antusias ibu bapak guru nya pun berpakaian seragam untuk menghibur para siswa-siswi baru,” ujarnya.

BACA JUGA: Paskibra Kota Bandung Jalani Latihan Persiapkan Kibarkan Bendera Merah Putih

Saat disinggung terkait sanksi yang akan diterima jika ditemukan kasus bullying dan semacamnya, Tantan mengatakan, pihaknya akan mengedukasi para pelaku kasus bullying tersebut.

“Sanksi dimulai sesuai dengan peraturan yang ada. Mulai teguran lisan sampai sanksi administratif yang lain. Kita tetap memprioritaskan siswa harus belajar. Paling upaya kalau terjadi seperti itu dipisahkan kelasnya atau dipindahkan sekolahnya,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Gunung Hawu Bandung
Wow, Ini 5 Fakta Gunung Hawu di Bandung
Soto Ayam sup terenak
Bikin Bangga! Soto Ayam Masuk Daftar Sup Terenak di Dunia
25 - Match (54)
Tanpa Henhen Herdiana, Persib Tatap Optimis Laga Versus Port FC
Makanan musang
Daftar Makanan Musang Rase yang Bernutrisi
Jampidsus Kejagung Sutikno
Lagi-lagi Kejagung Bantah Politisasi Kasus Impor Gula Tom Lembong
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia