Dishub Kota Bandung Klaim Sepanjang Lebaran Kota Bandung Tidak Terjadi Kepadatan.

Dishub Kota Bandung
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung, Asep Kuswara (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung mengklaim, sepanjang momen arus balik dan arus mudik pada Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, tidak terjadi kepadatan lalu lintas yang berarti di Kota Bandung. Baik itu menjelang lebaran maupun setelahnya.

Hal tersebut dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dishub Kota Bandung, Asep Kuswara. Menurutnya tidak terjadinya kemacetan lalu lintas lantaran Kota Bandung merupakan jalur lintasan.

“Jadi dalam hal ini untuk arus mudik dan arus balik di Kota Bandung, alhamdulillah tidak terjadi kemacetan-kemacetan yang berarti,” kata Asep Kuswara, Sabtu (20/4/2024).

Menurutnya, kendaraan yang masuk ke Kota Bandung tidak terlalu banyak. Sebab, Kota Bandung hanya menjadi jalur lintasan. Namun, ada beberapa warga Kota Bandung yang keluar dari Kota Bandung tetapi angkanya tidak terlalu banyak.

BACA JUGA: Dinkes Kota Bandung Gemborkan Gerakan PSN Guna Cegah DBD

“Karena kan Kota Bandung itu hanya lintasan ya. Jadi tidak ada kendaraan yang masuk ke Kota Bandung, kecuali orang Bandung yang akan keluar kota. Itu juga tidak banyak. Kan dari selatannya itu ada namanya tol,” ucapnya

Adapun tempat atau desyinasi wisata di Kota Bandung yang sedikit, kata Asep. Para wisatawan domestik yang berkunjung hanya mendatangi beberapa tempat wisata seperti Kiara Arthapark, Taman Lalu Lintas, Taman Lilin, Kebun Binatang, dan tempat rekreasi wahana air.

“Jadi saya mantau (tempat wisata) waktu itu di Kota Bandung itu sepi-sepi saja. Tapi yang keluar Kota Bandung seperti yang ke suka jadi ke arah Sukajadi, Lembang, Ledeng, itu terjadi sendatan-sendatan lalu lintas,” ujarnya

Sementara untuk angka kecelakaan yang terjadi selama periode libur lebaran, Asep memastikan bahwa tidak terjadi peristiwa apapun. Kondisi lalu lintas di Kota Bandung terpantau aman dan terkendali.

“Kecelakan Alhamdulillah tidak ada, karena kami sudah di tanggal 27 sampai tanggal 2 April kita melaksanakan salah satunya rampcheck di pool-pool,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
vespa primavera batik
Vespa Primavera Batik Sentuhan Ekslusif, Rilis Mendekati 17 Agustus
Persebaya Surabaya Slavko Damjanovic
Persebaya Surabaya Diperkuat Bek Tengah Asal Montenegro
Smelter zink
Pemberdayaan Lahan untuk Smelter Zinc PT KPC Kalteng Harus Dapatkan Status PSN
insentif mobil hybrid
Insentif Mobil Hybrid Harus di Bawah Mobil Listrik agar Realistis?
Striker Brasil Danilo Alves resmi gabung ke PSS Sleman
2 Striker Brasil Resmi Perkuat PSS Sleman
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
Headline
Francesco Bagnaia juara MotoGP
Bagnaia Menangkan MotoGP Jerman, Calon Setimya Musim Depan Tempati Posisi Kedua
1 MUHARRAM 1446 H
NU Tetapkan 1 Muharram 1446 H, Hasil Rukhyatul Hilal
penyesalan terbesar manusia
5 Penyesalan Terbesar Manusia Menjelang Ajal
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'