4 Fitur Baru Google Pendukung Ramadhan, Apa Saja Ya?

Fitur baru Google
(Tangkapan Layar Qibla Finder)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:  Google telah mengumumkan sejumlah fitur yang akan tersedia bagi pengguna selama bulan Ramadhan tahun 2024. Fitur baru Google ini dapat kamu akses melalui berbagai aplikasi dan layanan milik Google, seperti Maps, Search, dan Lens.

Pengumuman ini dilakukan sebagai respons terhadap semakin tingginya minat masyarakat Indonesia dalam mencari informasi terkait puasa dan lebaran.

“Masyarakat makin semangat untuk mencari inspirasi dan informasi seputar puasa, lebaran, Ramadhan. Maka dari itu, Google kembali menghadirkan beberapa fitur yang khas untuk Ramadhan sesuai dengan keberagaman minat tersebut,” kata Feliciana Wienathan Communications Manager, Google Indonesia dalam konferensi pers #IniRamadhanKita di Jakarta, Kamis (15/3/2024).

Fitur baru Google ini pada umumnya sudah tersedia di bulan Ramadan sebelumnya. Kira-kira fitur baru google apa saja yang tersedia untuk menyambut bulan Ramadan ini. Simak dalam artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut.

Fitur-Fitur Unggulan

Berikut fitur baru Google untuk menyambut bulan suci Ramadan.

Google Search

Google telah menambahkan pengalaman khusus bagi pengguna Search selama bulan Ramadan tahun ini. Pengguna dapat dengan mudah mencari resep hidangan berbuka atau sahur dengan menambahkan kata kunci “Ramadhan” pada kata kunci pencarian mereka.

Hasil penelusuran akan menampilkan aneka resep terkait dengan gambar hidangan yang menonjol. Untuk mendapatkanya pengguna harus menggunakan kata kunci Ramadhan terlebih dahulu.

Tidak hanya itu saja, pengguna juga bisa mencari arah kiblat saat berada di lokasi tertetu. Caranya kamu cukup memasukkan kata kunci “Qibla Finder”.

Qibla Finder merupakan aplikasi berbasis web yang memanfaatkan teknologi augmented reality (AR) yang bisa menunjukkan arah kiblat di mana pun pengguna berada.

Google Play Store

Google juga telah mengkurasi sejumlah aplikasi dan game yang cocok kita gunakan selama bulan Ramadhan. Rekomendasi ini mencakup aplikasi resep, aplikasi doa, game, serta aplikasi video dan streaming film yang dapat mengisi waktu luang pengguna selama bulan suci ini.

Pengguna dapat dengan mudah menemukan rekomendasi ini dengan mengklik banner “Ramadhan with Play” di Google Play Store.

BACA JUGA: Google Pecat Karyawan Gegara Protes Peroyek Kontroversial di Israel

Google Lens

Google Lens juga turut meramaikan bulan Ramadan dengan layanan yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang objek yang menarik perhatian mereka.

Misalnya, pengguna dapat mengarahkan kamera Lens ke pakaian yang menarik perhatian mereka dan Lens akan menampilkan informasi terkait seperti merek, harga, dan produk serupa.

Google Maps

Google Maps tetap menjadi salah satu aplikasi navigasi utama bagi pengguna, terutama selama masa mudik atau perjalanan selama bulan Ramadhan.

Untuk memudahkan pengguna, Google akan menampilkan informasi seputar lokasi fasilitas penting seperti masjid, tempat istirahat, toilet, SPBU, dan lainnya. Selain itu, pengguna juga dapat memantau informasi rekayasa lalu lintas untuk perjalanan yang lebih lancar.

Saat menyambut lebaran nanti Google Maps akan menampilkan informasi seputar rekayasa lalu lintas. Misalnya ketika sebuah rute ditutup atau dialihkan ke jalur lain, dan sebagainya.

Jadi itu merupakan fitur baru Google yang bisa kamu coba selama bulan Ramadan ini!

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DJP Terbitkan Kebijakan Penghapusan Sanksi Administratif Terkait Coreta
DJP Terbitkan Kebijakan Penghapusan Sanksi Administratif Terkait Coretax, Ini Detailnya
Sadrasa Restaurant, Pullman Bandung Grand Central Hadirkan Sajian Iftar Bertema “Al-Khayr” Sepanjang bulan Ramadan (Istimewa)
Sadrasa Restaurant, Pullman Bandung Grand Central Hadirkan Sajian Iftar Bertema “Al-Khayr” Sepanjang bulan Ramadan
Pemprov DKI Jakarta Atur Jam Kerja ASN
Selama Ramadan, Pemprov DKI Jakarta Atur Jam Kerja ASN
Stafsus Wapres Tina Talisa: PKL Berhak Dapat Subsidi LPG 3 Kg
Sebagai Pejuang Ekonomi, Stafsus Wapres Tina Talisa: PKL Berhak Dapat Subsidi LPG 3 Kg
Nasib Paul Munster
Nasib Paul Munster di Ujung Tanduk, Bojan Hodak Malah Bingung
Berita Lainnya

1

Rayakan Kebersamaan di Grand Hotel Preanger Dengan Iftar Buffet “Semarak Kuliner Ramadan”

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Sritex Tutup Total, Hari Ini 8.400 Karyawan Terakhir Kerja
Headline
Antisipasi Dampak PHK Sritex
Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini
awal puasa ramadhan-2
Wamenag Prediksi Idulfitri 2025 Bakal Bareng Lagi
diskon tarif pesawat dan jalan tol
Prabowo Siapkan Diskon Tarif Pesawat dan Jalan Tol Untuk Mudik 2025
Harga Emas Awal Ramadhan Turun
Cek, Harga Emas Awal Ramadhan Turun Rp6.000 jadi Rp1,672 Juta Per Gram

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.