3 Ayat Terakhir Surat Al Baqarah untuk Ruqyah Syar’iyah Anti Sihir

Ilustrasi sihir (Pinterest) surat al baqarah ayat terkahir
Ilustrasi sihir (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tiga ayat terakhir Al Quran surat Al Baqarah, yaitu ayat 284 sampai 286, merupakan bagian dari ayat ruqyah syar’iyah untuk orang yang terdampak sihir.

Dalam Islam ada metode pengobatan ruqyah syar’iyah, yakni teknik terapi penyembuhan penyakit dengan cara membacakan ayat-ayat Al Quran serta doa yang mutabaroh terhadap pasien.

Pengobatan ruqyah sesuai dengan ketentuan-ketentuan Al Quran dan As-Sunnah sebagaimana Rasulullah Saw mencontohkan.

Ruqyah Syar’iyah

Adapun sihir adalah sistem konseptual yang merupakan kemampuan manusia untuk mengendalikan alam termasuk manusia, melalui mistik, paranormal, atau supranatural.

Dalam banyak kebudayaan, sihir berada di bawah tekanan dan bertentangan dengan ilmu pengetahuan dan agama. Islam menghukumi sihir sebagai perbuatan haram yang tak bisa ditoleransi.

Artikel ini akan mengulas tentang surat Al Baqarah ayat 284-286 sebagai bagian penting dari ayat ruqyah syar’iyah. Teropong Media ID merujuk pada skripsi dari Puput Intan Sari, mahasiswi Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Humaniora UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto, Program Studi Al Quran dan Tafsir.

Adapun judul skripsi tersebut “Praktik Pengobatan Qur’ani (Ruqyah Syar’iyah) Ustadz Muhammad Faizar Hidayatullah di Sokaraja Banyumas”.

Disebutkan, Al Quran dijadikan sebagai assyifa atau penyembuh untuk segala penyakit fisik maupun non fisik, merupakan bagian dari respon masyarakat.

Hasil penelitian tersebut menerangkan bahwa praktik terapi pengobatan Qurani atau ruqyah Syar’iyah Ustadz Muhammad Faizar Hidayatullah, yang merujuk pada Al Quran dan Hadist.

“Surat yang dipakai adalah Al-Fatihah, Al-Falaq, An-Naas, Al-Baqoroh kemudian ditambah dengan ayat-ayat tertentu sesuai keluhan pasien,” demikian tulis Puput Intan Sari.

Khusunya untuk pengobatan pasien korban sihir, secara lengkap ada beberapa ayat dari beberapa surat dalam Al Quran yang biasa digunakan, yakni:

1. Surat Al Fatihah

2. Al Baqarah ayat 102-103

3. Al Baqarah ayat 255-257

4. Al Baqarah ayat 284-286

5. Al A’Raaf ayat 117-122

6. Surat Taha ayat 69

7. Al Forqon ayat 23

8. Kemudian surat Al Ikhlas, Al Falaq, dan An-Naas.

BACA JUGA: Hukuman Bagi Orang yang Berzina Menurut Surat An-Nur Ayat 2

Berikut tiga ayat terkahir surat Al Baqarah (ayat 284-286), tulisan Arab, latin, dan terjemahannya:

لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَمَا فِى الْاَرْضِۗ وَاِنْ تُبْدُوْا مَا فِيْٓ اَنْفُسِكُمْ اَوْ تُخْفُوْهُ يُحَاسِبْكُمْ بِهِ اللّٰهُۗ فَيَغْفِرُ لِمَنْ يَّشَاۤءُ وَيُعَذِّبُ مَنْ يَّشَاۤءُۗ وَاللّٰهُ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ ۝٢٨٤

Latin: lillâhi mâ fis-samâwâti wa mâ fil-ardl, wa in tubdû mâ fî anfusikum au tukhfûhu yuḫâsibkum bihillâh, fa yaghfiru limay yasyâ’u wa yu‘adzdzibu may yasyâ’, wallâhu ‘alâ kulli syai’ing qadîr.

Artinya: Milik Allahlah apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Jika kamu menyatakan apa yang ada di dalam hatimu atau kamu menyembunyikannya, niscaya Allah memperhitungkannya bagimu. Dia mengampuni siapa saja yang Dia kehendaki dan mengazab siapa pun yang Dia kehendaki. Allah Mahakuasa atas segala sesuatu.

اٰمَنَ الرَّسُوْلُ بِمَآ اُنْزِلَ اِلَيْهِ مِنْ رَّبِّهٖ وَالْمُؤْمِنُوْنَۗ كُلٌّ اٰمَنَ بِاللّٰهِ وَمَلٰۤىِٕكَتِهٖ وَكُتُبِهٖ وَرُسُلِهٖۗ لَا نُفَرِّقُ بَيْنَ اَحَدٍ مِّنْ رُّسُلِهٖۗ وَقَالُوْا سَمِعْنَا وَاَطَعْنَا غُفْرَانَكَ رَبَّنَا وَاِلَيْكَ الْمَصِيْرُ ۝٢

Latin: âmanar-rasûlu bimâ unzila ilaihi mir rabbihî wal-mu’minûn, kullun âmana billâhi wa malâ’ikatihî wa kutubihî wa rusulih, lâ nufarriqu baina aḫadim mir rusulih, wa qâlû sami‘nâ wa atha‘nâ ghufrânaka rabbanâ wa ilaikal-mashîr

Artinya: Rasul (Muhammad) beriman pada apa (Al-Qur’an) yang diturunkan kepadanya dari Tuhannya, demikian pula orang-orang mukmin. Masing-masing beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab kitab-Nya, dan rasul-rasul-Nya. (Mereka berkata,) “Kami tidak membeda-bedakan seorang pun dari rasul-rasul-Nya.” Mereka juga berkata, “Kami dengar dan kami taat. Ampunilah kami, wahai Tuhan kami. Hanya kepada-Mu tempat (kami) kembali.”

لَا يُكَلِّفُ اللّٰهُ نَفْسًا اِلَّا وُسْعَهَاۗ لَهَا مَا كَسَبَتْ وَعَلَيْهَا مَا اكْتَسَبَتْۗ رَبَّنَا لَا تُؤَاخِذْنَآ اِنْ نَّسِيْنَآ اَوْ اَخْطَأْنَاۚ رَبَّنَا وَلَا تَحْمِلْ عَلَيْنَآ اِصْرًا كَمَا حَمَلْتَهٗ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِنَاۚ رَبَّنَا وَلَا تُحَمِّلْنَا مَا لَا طَاقَةَ لَنَا بِهٖۚ وَاعْفُ عَنَّاۗ وَاغْفِرْ لَنَاۗ وَارْحَمْنَاۗ اَنْتَ مَوْلٰىنَا فَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكٰفِرِيْنَࣖ ۝٢

Latin: lâ yukallifullâhu nafsan illâ wus‘ahâ, lahâ mâ kasabat wa ‘alaihâ maktasabat, rabbanâ lâ tu’âkhidznâ in nasînâ au akhtha’nâ, rabbanâ wa lâ taḫmil ‘alainâ ishrang kamâ ḫamaltahû ‘alalladzîna ming qablinâ, rabbanâ wa lâ tuḫammilnâ mâ lâ thâqata lanâ bih, wa‘fu ‘annâ, waghfir lanâ, war-ḫamnâ, anta maulânâ fanshurnâ ‘alal-qaumil-kâfirîn

Artinya: Allah tidak membebani seseorang, kecuali menurut kesanggupannya. Baginya ada sesuatu (pahala) dari (kebajikan) yang diusahakannya dan terhadapnya ada (pula) sesuatu (siksa) atas (kejahatan) yang diperbuatnya. (Mereka berdoa,) “Wahai Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami salah. Wahai Tuhan kami, janganlah Engkau bebani kami dengan beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Wahai Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Maafkanlah kami, ampunilah kami, dan rahmatilah kami. Engkaulah pelindung kami. Maka, tolonglah kami dalam menghadapi kaum kafir.”

Demikian tiga ayat terkahir surat Al Baqarah (ayat 284-286), tulisan Arab, latin, dan terjemahannya. 

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pemantauan Siber BSSN
Menkopolhukam: BSSN Lembaga Krusial dan Strategis Butuh Kolaborasi
pembuatan patung GWK-1
Fakta Menarik Pembuatan Patung GWK Bali, Libatkan 1.000 Pekerja
UNHCR Indonesia
Kemlu Peringatkan Para Pengungsi di UNHCR Indonesia untuk Menghormati Aturan Hukum
Alasan Bojan Hodak Belum Hadir
Ini Alasan Bojan Hodak Belum Hadir di Sesi Latihan
Festival Serba Tahu
Festival Serba Tahu, Hadir di Cihampelas Walk
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
ketua kpu RI Hasyim Asy'ari
Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dipecat Akibat Tindakan Asusila
Lionel Messi Tak Perkuat Argentina di Olimpiade Paris
Lionel Messi Tak Perkuat Argentina di Olimpiade Paris 2024
saksi sidang Praperadilan Pegi Setiawan
5 Saksi Bicara dalam Sidang Praperadilan Pegi Setiawan
Jokowi Backup Semua Data Nasional
Instruksi Jokowi, Backup Semua Data Nasional!