2 Cara Menonaktifkan Autodebet BPJS Kesehatan

2 Cara Menonaktifkan Autodebet BPJS Kesehatan
(Lifepal)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:Dalam membayar iuran BPJS Kesehatan, fitur autodebet menjadi salah satu metode pembayaran yang cukup praktis dan efisien. Namun, terkadang beberapa peserta mengalami kendala pada rekening bank mereka, yang menyebabkan proses autodebet tidak berjalan lancar.

Jika kamu mengalami masalah seperti ini, jangan khawatir. Kami akan memberikan cara menonaktifkan autodebet BPJS Kesehatan baik secara online maupun offline. Simak dalam artikel ini ya agar kamu tidak kesusahan.

1. Mengapa Harus Menonaktifkan Autodebet BPJS Kesehatan?

Autodebet BPJS Kesehatan memang memberikan kemudahan dalam melakukan pembayaran iuran bulanan tanpa perlu khawatir tentang tanggal jatuh tempo. Namun, terdapat beberapa alasan mengapa kamu mungkin ingin menonaktifkan Autodebet BPJS Kesehatan ini:

  • Jika rekening bank mengalami masalah seperti saldo tidak mencukupi atau kendala teknis lainnya, maka proses autodebet tidak akan berhasil.
  • Kamu ingin mengganti metode pembayaran BPJS Kesehatan dengan cara lain yang sesuai dengan kebutuhanmu.
  • Dengan menonaktifkan fitur ini maka dapat memiliki kendali penuh atas pembayaran iuran BPJS Kesehatan dan mengatur pembayaran secara manual.

2. Cara Menonaktifkan Autodebet BPJS Kesehatan Secara Offline

Jika kamu lebih memilih untuk menonaktifkan fitur ini secara langsung, kamu dapat mengunjungi kantor cabang BPJS Kesehatan terdekat atau menghubungi call center mereka. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  •  Silakan datang ke kantor cabang BPJS Kesehatan terdekat. Sampaikan kendala yang kamu alami pada customer service dan minta untuk menonaktifkan fitur autodebet.
  • Jika tidak dapat mengunjungi kantor cabang secara langsung, kamu dapat menghubungi call center BPJS Kesehatan di nomor 1500400. Sampaikan kendala dan ajukan permohonan penonaktifan autodebet BPJS Kesehatan.

Namun, perlu diingat bahwa sebelum permohonan penonaktifan disetujui, petugas akan memastikan kamu memiliki rekening bank lain yang dapat dijadikan pengganti rekening yang bermasalah. Pastikan kamu telah menyiapkan rekening alternatif sebelum mengajukan permohonan.

BACA JUGA: Peserta BPJS Kesehatan Apakah Bisa Mencairkan Dananya?

3. Cara Menonaktifkan Autodebet BPJS Kesehatan Secara Online

Jika kamu lebih suka mengurus segala sesuatunya secara online, BPJS Kesehatan menyediakan layanan pendaftaran autodebet secara online melalui aplikasi JKN Mobile. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Pastikan kamu telah mengunduh dan menginstal aplikasi JKN Mobile.
  • Jika sudah memiliki akun, masuklah dengan menggunakan akunmu. Jika belum, daftar terlebih dahulu untuk membuat akun JKN Mobile.
  • Setelah masuk ke akun, pilih menu “Pendaftaran Autodebet” yang terdapat di dalam aplikasi.
  • Aplikasi akan menampilkan informasi bahwa kamu telah menggunakan layanan autodebet. Klik “Pindah Kanal Autodebet” yang ada di bagian bawah.
  • Layar akan menampilkan Syarat dan Ketentuan Pendaftaran Pindah Kanal Autodebet. Bacalah dengan teliti dan pahami semua syarat dan ketentuan yang berlaku.
  • Pilih rekening bank baru atau rekening e-wallet yang akan kamu gunakan untuk melakukan autodebet, menggantikan rekening lama yang mengalami kendala.
  • Ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan proses pendaftaran autodebet secara online.

Dengan mengikuti langkah-langkah tersebut, kamu dapat dengan mudah menonaktifkan fitur autodebet BPJS Kesehatan. Selain itu kamu juga bisa menggantinya dengan metode pembayaran yang sesuai dengan kebutuhanmu.

 

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Motif WNA Gantung Diri
WNA Asal China Gantung Diri di Soetta, Begini Penjelasan Polisi
Harga Emas Antam
Sebelumnya Sempat Jatuh, Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp 17.000 Per Gram
JNE Berangkatkan Ksatria dan Srikandi ke Holyland untuk Perjalanan Rohani
JNE Berangkatkan Ksatria dan Srikandi ke Holyland untuk Perjalanan Rohani
25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
Cek, 25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
kasus penculikan anak
Gawat, Dalam Sebulan Kasus Anak Hilang Merajalela
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

5

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.