Wuling Binguo EV Plus Perbedaan Mencolok dari Pendahulunya

wuling binguo ev plus
Ilustrasi (Wuling)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Wuling baru saja meluncurkan varian terbaru mobil listrik dalam seri Binguo EV pilihan terbaru yaitu, Plus di China  6 Maret 2024 lalu.  Model ini memiliki perbedaan cukup signifikan dari varian awal, yang terlihat jelas dari sisi eksterior maupun interionya.

Pertama dari ukurannya, model Plus hadir dengan dimensi yang lebih besar daripada Binguo EV, menunjukkan  perubahan desain dan ukuran dari generasi sebelumnya.

BACA JUGA: Wuling Indonesia Bocorkan Teaser Baru Mobil Listrik, Kode Cloud EV Rilis?

binguo ev plus
Ilustrasi (Wuling)

Panjang 4.090 mm, lebar 1.720 mm, dan tinggi 1.575 mm membuatnya lebih besar dibandingkan dengan Binguo EV yang memiliki panjang 3.950 mm, lebar 1.708 mm, dan tinggi 1.580 mm. Dimensi yang lebih besar memberikan kesan tangguh dan elegan pada Binguo Plus.

Kemudian perbedaan juga terletak pada desain lampu depan dan belakang. Wuling Binguo Plus memiliki desain lampu yang lebih minimalis dan menyipit, sementara Binguo EV cenderung memiliki lampu yang lebih membulat. Perubahan ini memberikan sentuhan modern dan kekinian pada Binguo Plus, menarik perhatian para pecinta mobil listrik.

Masuk ke dalam kabin, Wuling Binguo Plus kembali menawarkan perubahan signifikan. Interior Binguo Plus terlihat lebih elegan dan minimalis, dengan desain dasbor dan konsol tengah yang diperbarui. Kombinasi warna yang lebih kalem memberikan nuansa modern dan mewah.

BACA JUGA: Spesifikasi BYD Dolphin Mini, Si Mungil Tampang Lamborghini

Dengan dimensi yang lebih besar, kabin Wuling Binguo Plus juga menawarkan ruang yang lebih luas dibandingkan dengan Binguo EV. Keleluasaan ini menciptakan pengalaman berkendara yang lebih nyaman bagi pengendara dan penumpang.

Harga dan Varian

Binguo Plus dipersenjatai dengan motor listrik bertenaga 75 kW atau setara dengan 100 dk dan torsi maksimum 180 Nm. Kecepatan akselerasi dari 0-50 kilometer per jam dapat dicapai dalam waktu kurang dari 3,7 detik. Pilihan jarak tempuh 401 km dan 510 km memberikan fleksibilitas kepada konsumen, dengan harga yang bersaing di pasaran sekitar Rp194 juta dan Rp214 juta.

(Saepul/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Riezky Kabah Nizar
Hina Profesi Guru, TikTokers Riezky Kabah Nizar Dilaporkan ke Polisi: Kabur ke Jakarta?
Chef Renatta
Chef Renatta Moeloek Ungkap Tantangan Review Makanan: Enggak Segampang Itu!
minum kopi saat puasa
Kapan Waktu Terbaik Minum Kopi Saat Puasa?
Ahok Korupsi Pertamina
Punya Bukti Rekaman, Ahok Tantang Sidang Terbuka dalam Kasus Korupsi Pertamina!
KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan
KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan
Berita Lainnya

1

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

5

6 Tradisi di Indonesia dalam Menyambut Bulan Ramadhan
Headline
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.