Wuling Air Ev Lite Terbaru Melantai di GIIAS 2023, Harga Rp189,9 juta!

wuling air ev lite teropongmedia.id
(Eki/teropongmedia.id)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Wuling Motors (Wuling) kembali meluncurkan varian terbaru untuk kendaraan listrik pertama mereka, yakni Wuling Air Ev Lite di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

“Sebagai salah satu produsen kendaraan listrik di Tanah Air, kami melihat bahwa meningkatnya tren kendaraan listrik menjadi peluang untuk menghadirkan produk yang mudah dijangkau oleh siapa saja dan dapat digunakan untuk berbagai keperluan,” kata Brand and Marketing Director Wuling Motors Dian Asmahani dalam keterangan resmi, Selasa (15/8/2023).

Hadirnya varian terbaru dari kendaraan listrik Wuling yang berdimensi mungi, memberikan kemudahan dan juga jawaban akan kebutuhan kendaraan listrik yang semakin digandrungi oleh berbagai kalangan di Indonesia.

Keunggulan Wuling Air Ev Lite

wuling air ev lite teropongmedia.id
(Eki/teropongmedia.id)

Meski memiliki ukuran bodi yang mungil, Air Ev Lite pesaing dari Seres e, masih memberikan kenyamanan meski harus diisi empat orang penumpang di bagian dalamnya. Mobil kompak ini sangat mudah untuk digunakan atau dikendarai.

BACA JUGA: Luncurkan IONIQ 6, Hyundai Motors Terdepan di Era Kendaraan Listrik

Keuntungan lainnya dalam menggunakan kendaraan mungil Wuling Air Ev Lite adalah kelincahan dalam berbagai kondisi dan juga tidak begitu sulit untuk mendapatkan parkiran di gedung yang ramai akan kendaraan.

Mobil listrik berukuran mini ity dibekali dengan baterai Lithium Ferro-Phosphate berkapasitas 18 kWh yang berkompetensi untuk dikendarai hingga 200 kilometer saat terisi penuh.

Air Ev Lite menghadirkan biaya perawatan yang tergolong cukup minim. Untuk perawatan hingga 100 ribu kilometer, pemilik hanya perlu mengeluarkan biaya tidak kurang dari Rp3,9 jutaan.

Selain itu, mobil juga didukung dengan garansi umum kendaraan 100.000 kilometer atau 3 tahun, garansi baterai 120.000 kilometer atau 8 tahun, garansi komponen utama kelistrikan hingga 100.000 kilometer atau 5 tahun, serta bebas biaya perawatan hingga 50.000 kilometer atau 2 tahun.

Air Ev Lite hadir dengan lima pilihan warna yang terdiri dari Pristine White, Galaxy Blue, Avocado Green, Lemon Yellow, dan Peach Pink dalam konfigurasi one-tone body color.

Wuling Air Ev Lite dibanderol dengan harga Rp189,9 juta.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
IMG_20250428_175253
Tur Asia, DT09 Suarakan Dukungan untuk Rakyat Palestina
Skuat Persib Sering Diliburkan, Tyronne del Pino Singgung Beberapa Aspek Penting
Tiga Pemain Persib Ini Diisukan Hengkang, Siapa Saja Mereka?
b82cbb92-127c-40cb-971e-2811cf633833
DKPP Kota Bandung Klaim Nol Kasus Rabies, Gulirkan Program Sterilisasi Kucing Liar
hasan nasbi mundur
Komentar Politikus Gerindra soal Hasan Nasbi Mundur
IMG-20250428-WA0050
Dampak Upper Cisokan, Emak-emak Protes Tambang di Bandung Barat
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ilustrasi-SMA-Unggulan-Garuda-Jpeg
Viral Video Ujian Biologi Gambar Alat Kelamin di SMAN 1 Cililin, Ini Penjelasan Pihak Sekolah
suar mahasiswa awards
Teropong Media Siap Kolaborasi dengan UNIBI Melalu Suar Mahasiswa Awards
hasan nasbi mengundurkan diri
Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO
KECELAKAAN beruntun tol cisumdawu
Kecelakaan di KM 189 Tol Cisumdawu, 3 Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.