Warga Perbaiki Tanggul Irigasi yang Jebol di Kabupaten Bekasi

Penulis: Aak

Irigasi jebol banjir bekasi kecamatan pabayuran
Warga gotong royong perbaiki saluran irigasi yang jebol. (Instagram Kantor Kecamatan Pabayuran)

Bagikan

BEKASI, TEROPONGMEDIA.ID — Sejumlah warga di Kampung Babakan Kongsi, Desa Sumber Urip, Kabupaten Bekasi, bergotong royong memperbaiki tanggul irigasi sekunder yang jebol akibat tidak mampu menahan debit air yang meningkat.

Kejadian ini dipicu oleh curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir, yang menyebabkan air meluap dan merendam area persawahan serta pemukiman warga.

Camat Pebayuran, Hasyim Adnan Adha, mengatakan bahwa upaya perbaikan yang dilakukan warga saat ini masih bersifat sementara.

“Tanggul jebol karena tekanan air yang tinggi. Warga membangun bendungan darurat menggunakan karung berisi tanah untuk menahan laju air,” ujar Hasyim saat meninjau lokasi, seperti dilansir Antara, Minggu (10/3/2025).

Hasyim menambahkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan dinas terkait untuk segera melakukan normalisasi dan perbaikan permanen pada tanggul yang rusak.

“Kami akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan, termasuk memperbaiki tanggul kritis dan memastikan keamanan warga terdampak,” tegasnya.

Menurut Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kecamatan Pebayuran, Ahmad Syarifudin, tanggul yang jebol memiliki panjang sekitar lima meter.

Syarifudin mengapresiasi upaya warga yang cepat tanggap membangun bendungan darurat, sehingga air yang sempat meluap kini mulai surut.

“Kami telah menghubungi Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi (DSDABMBK) untuk meminta perbaikan permanen. Ini penting agar kejadian serupa tidak terulang di masa depan,” kata Syarifudin.

Ia juga mengingatkan pentingnya pengawasan intensif terhadap kondisi tanggul irigasi dan Sungai Citarum, yang melintasi Kecamatan Pebayuran.

“Arus Sungai Citarum sangat liar, dan tanggul di sepanjang saluran irigasi berpotensi jebol jika tidak diawasi dengan baik. Petani dan pemerintah setempat harus lebih aktif memantau dan melaporkan kerusakan,” ujarnya.

BACA JUGA

Anak Istri Jadi Korban Banjir, Pria di Sukabumi Diamuk Warga Gegara Sibuk Jualan

Tips Gunakan Mobil Listrik saat Banjir, Nggak Perlu Risau!

Syarifudin mengingatkan insiden serupa yang pernah terjadi sebelumnya, bahkan hingga menarik perhatian Presiden Joko Widodo.

“Presiden Jokowi pernah datang ke sini setelah tanggul Sungai Citarum jebol beberapa tahun lalu. Ini menjadi pelajaran bahwa tanggul-tanggul ini harus terus dipantau dan diperbaiki segera jika ada kerusakan,” pungkasnya.

Upaya perbaikan tanggul ini diharapkan dapat mencegah dampak lebih luas, seperti gagal panen akibat sawah yang terendam banjir.

Pemerintah setempat berjanji akan segera menindaklanjuti laporan warga dan melakukan perbaikan permanen untuk memastikan keberlanjutan sistem irigasi di wilayah tersebut.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Korlantas Polri Umumkan Hasil TAA Kecelakaan Bus ALS di Padang
Korlantas Polri Umumkan Hasil TAA Kecelakaan Bus ALS di Padang
Damkar Kabupaten Bandung Imbau Warga Waspada Tanaman Rambat
Damkar Kabupaten Bandung Imbau Warga Waspada Tanaman Rambat
Tangani Banjir di Cidawolong, Pemkab Bandung Gandeng Pengusaha
Tangani Banjir di Cidawolong, Pemkab Bandung Gandeng Pengusaha
MotoGP
Hasil Latihan MotoGP Prancis 2025: Marc Marquez dan Fabio Quartararo Tampil Perkasa
ijazah palsu jokowi
Soal Ijazah Palsu Jokowi, Rektor UGM Hingga Pembimbing Skripsi Digugat ke PN Sleman
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi
Headline
AC Milan
AC Milan Sukses Tekuk Bologna 3-1 di Serie A 2024/2025
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.