TASIKMALAYA, TEROPONGMEDIA.ID – Upaya meningkatkan perekonomian Kota Tasikmalaya, Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Diky Chandra menemui Wakil Menteri Koperasi Ferry Joko Yuliantono, di kantor Kemenkop Jakarta, Senin 17 Maret 2025.
Dalam kunjungannya itu, Diky meminta petunjuk teknis terkait koperasi desa merah putih yang digalakan Presiden Prabowo.
“Kan Presiden melalui kemenkop sedang menggalakan koperasi desa yang akan dimulai 12 Juli nanti. Jadi apakah koperasi desa bisa diimplementasikan di Kota Tasikmalaya, yang secara administratif tidak ada desa karena semua sudah kelurahan,” kata Diky kepada wartawan.
BACA JUGA: Ecommerce Pembantai UMKM Asal China Makin Dekati Indonesia, Waspada!
Dalam kesempatan itu pula, lanjut Diky, ia menyampaikan program “pelak” di Kota Tasikmalaya. Program ini, fokus utamanya adalah pengembangan ekonomi yakni dengan mengedepankan koperasi, karena Kota Tasikmalaya tidak memiliki Bumdes.
“Maka untuk melahirkan simpul ekonomi kelurahan, harus melalui koperasi. Pak Wamen insyaAllah akan ke Tasik plus tim dan semoga akan memberi titik cerah untuk pengembangan koperasi di Kota Tasikmalaya,” ujar Diky.
Diky menyebut, terdapat banyak persoalan di internal dalam pengembangan usaha di Kota Tasikmalaya. Diantaranya, minimnya anggaran dan kesenjangan. Dengan begitu, penarikan anggaran dalam bentuk apapun harus jadi prioritas, seiring dengan pengembangan ekonomi di wilayah kelurahan yang rasa desa.
“Apa yang dilakukan ini adalah awalan atau pembuka jalan, agar nanti secara teknis, dinas teknis yang akan melanjutkan disertai kebijakan pak wali kota terkait ini semua,” ujar Diky.
(Doel/Budis)