Viral Isu Pasien Meninggal Akibat Cabut Gigi Bungsu, RSHS Bandung Klaim Begini

Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung. (Foto: Rizky Iman / Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kabar viral adanya seorang pasien yang hendak menjalani operasi gigi bungsu di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung malah meninggal dunia.

Kabar itu pun sontak menggemparkan jagat maya, dan viral pasca akun Instagram @latashaqntas mengunggah sejumlah story di akun medsosnya.

Dalam unggahan story IG, akun @latashaqntas membagikan cerita hingga disebarluaskan olejh pengguna medsos lainnya.

BACA JUGA: Viral! Operasi Gigi Bungsu di RSHS Bandung Berujung Meninggal Dunia

Pemilik akun itu merasa sangat kecewa terkait dengan pelayanan RSHS Bandung, hingga membuat nyawa saudaranya melayang.

Terkait dengan hal itu, pihak RSHS Bandung angkat bicara.

“Pertama-tama saya mewakli civitas hospitalia RS Hasan Sadikin, mengucapkan turut berduka cita atas kepergian beliau semoga beliau diberikan tempat yang terbagi di sisi-Nya,” ungkap pihak RSHS Bandung melalui Direktur Medik & Keperawatan RSHS Bandung, dr Iwan Abdul Rachman dalam keterangan resminya dibagikan Humas RSHS Bandung, Sabtu (16/12/2023).

Dirinya mengklaim kalai pihak RSHS Bandung telah memberikan pelayanan yang optimal terhadap pasien yang dimaksud.

“Pertama Rumah Sakit Hasan Sadikin sudah berupaya secara maksimal dalam memberikan pelayanan kepada semua pasien. Pelayanan yang diberikan, sudah sesuai standar prosedur pelayanan yang ada di rumah sakit,” kata dia melanjutkan.

Sementara soal isu yang viral di media sosial, dugaan tuduhan terhadap RSHS Bandung melakukan mal praktik, Iwan sangat menyayangkan hal itu.

BACA JUGA: Kesalahan Perawatan Wajah Saat Malam Hari, Perhatikan!

“RSUP dr Hasan Sadikin menyayangkan, adanya pihak yang membuat konten di sosial media tanpa adanya klarifikasi terlebih dahulu kepada pihak rumah sakit,” kata dia.

“Namun demikian kami ucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian seluruh pihak terhadap pelayanan di rumah sakit. Mohon dukungan dan doa, semoga Rumah Sakit Hasan Sadikin, senantiasa berupaya memberi kan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat,” begitu katanya.

Teropongmedia.id masih mencoba kembali untuk meminta konfirmasi kepada pihak RSHS terkait dengan isu yang kini sedang viral.

(Rizky Iman/ Masnur) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
Cek, 25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
kasus penculikan anak
Gawat, Dalam Sebulan Kasus Anak Hilang Merajalela
Real Madrid
Kontrak Baru Belum Jelas, Nasib Vinicius Junior di Real Madrid Masih Abu-abu
Suar Mahasiswa Awards 2025
Apa Itu Suar Mahasiswa Awards 2025?
daftar pekerja PPSU-1
Lebihi Batas Kuota, Pendaftar PPSU DKI Tembus 7.000 Orang!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

5

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.