Verstappen Sindir F1 Soal GP Monako: Lebih Mirip Mario Kart, Lempar Pisang Aja Sekalian

Penulis: Budi

max verstappen (Foto: Formula 1)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Max Verstappen kembali melontarkan kritik tajam usai gagal tampil maksimal di Grand Prix Monako 2025.

Pembalap Red Bull Racing itu menyebut perubahan regulasi F1 yang diterapkan untuk membuat balapan di Monte Carlo lebih menarik, tetap tak menyelesaikan masalah klasik: sulitnya menyalip.

F1 sempat mencoba mengubah dinamika GP Monako dengan mewajibkan para pembalap menggunakan tiga jenis ban berbeda selama balapan. Harapannya, dua kali pitstop dapat memancing strategi dan pertukaran posisi yang lebih seru. Tapi bagi Verstappen, hasilnya nihil.

“Saya paham niatnya, tapi kenyataannya tidak ada bedanya. Mau satu kali berhenti, atau sepuluh kali, tetap saja tidak bisa menyalip di sini,” ujar juara dunia tiga kali itu.

Baca Juga:

Oscar Piastri Menang di Miami, Kukuhkan Diri Jadi Favorit Juara F1 2025

Verstappen bahkan menyindir bahwa mobil F1 hanya bisa menyalip mobil Formula 2 di lintasan sempit dan teknikal seperti Monako.

“Ban saya benar-benar aus, tapi tetap saja tak ada yang bisa dilakukan. Rasanya seperti main Mario Kart. Mungkin mobil kita bisa dikasih fitur lempar pisang saja sekalian. Permukaannya juga licin,” ucapnya.

Komentar satir ini menyoroti frustasi para pembalap di GP Monako yang sudah bertahun-tahun dikenal lebih sebagai parade daripada balapan kompetitif.

Meskipun F1 telah berusaha merevisi regulasi demi menyulap balapan jadi lebih atraktif, Verstappen menilai akar masalahnya belum disentuh.

Balapan GP Monako tahun ini sekali lagi menjadi sorotan karena minimnya aksi overtaking dan terlalu bergantung pada strategi pitstop serta insiden teknis untuk mengubah posisi pembalap.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bantuan Pelajar
285 Pelajar di Jombang Dapat Bantuan Jelang Tahun Ajaran Baru!
Penculikan guru SD
3 Dari 4 Pelaku Penculikan Guru SD di Susukan Cirebon Berhasil Ditangkap Polisi
Job Fair Expo
Ribuan Pelamar Kerja Tumbang di Job Fair Bekasi!
OJK Gandeng Sektor Jasa Keuangan Dorong Ekonomi Daerah Melalui Komoditas Unggulan di Jawa Barat
OJK Gandeng Sektor Jasa Keuangan Dorong Ekonomi Daerah Melalui Komoditas Unggulan di Jawa Barat
Siswi Tasikmalaya
Akibat Ciu, 2 Siswi SMP Ditemukan Tak Sadarkan Diri di Teras Rumah Warga Kampung Cijabar
Berita Lainnya

1

PLN UP3 Majalaya Lakukan Kunjungan Pelanggan ke PT Danarmas Concern, Dukung Industri Tekstil dan Energi Hijau

2

Tingkatkan Bauran EBT hingga 2034, PLN Siap Jalankan RUPTL Terhijau Sepanjang Sejarah

3

Bentuk Generasi Muda Berkarakter, Aturan Jam Malam Bagi Siswa Disahkan KDM 

4

Cek, Diskon Tarif Listrik 50% akan Diberlakukan Lagi Bulan Depan

5

Tok! Tidak Hanya SD-SMP Negeri, MK Perintahkan Negara Gratiskan Sekolah Swasta
Headline
Kemkomdigi Blokir Archive.org
Ada Konten Judol-Pornografi, Kemkomdigi Blokir Archive.org
Analisis Geologi Gempa Bum Jayapura Papua
Analisis Geologi Gempa Bumi Magnitudo 5,0 Guncang Jayapura Papua
Anggota Polres Jayawijaya Ditembak OTK
Usai Antar Korban Kecelakaan, Anggota Polres Jayawijaya Ditembak OTK
Lahan TPU Kota Bandung Terbatas, Pemkot Bandung Bakal Gunakan Sistem Tumpang
Lahan TPU Kota Bandung Terbatas, Pemkot Bandung Bakal Gunakan Sistem Tumpang

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.