Usai Shalat Id di Lapangan Gasibu, Pj Gubernur Jabar Gelar Halal Bihalal di Gedung Sate

Halal Bihalal
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat mengadiri acara jurnalis santri di Pondok Pesantren Sukamiskin Bandung, Jumat (22/3/2024). (Foto.Dok.Pemprov Jabar).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Pj Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin seusai melaksanakan shalat Idul (Id) Fitri 1445 Hijriah di Lapangan Gasibu Bandung akan melaksanakan halal bihalal bersama dengan mantan Gubernur Jabar, Forkompinda dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintahan Provinsi Jabar di Gedung Sate.

Menurut Bey, tidak akan ada acara open house halal bihalal dengan masyarakat saat Idul Fitri 1445 Hijriah.

“Tidak ada open house tapi silaturahmi dengan tokoh dan mantan gubernur,” ucap bey di Lapangan Gasibu Bandung, Rabu (10/4/2024).

Menurut Bey, momentum Idul Fitri 1445 Hijriah penuh dengan nilai-nilai spiritual yang harus menjadi renungan, Idul Fitri bukan hanya perkara perayaan belaka.

“Idul Fitri bukan sekedar perayaan kemenangan setelah kita menjalani ibadah puasa selama satu bulan penuh, tetapi juga merupakan momentum penting untuk merenungkan makna dan nilai-nilai spiritual yang terkandung di dalamnya,” ucap bey dalam sambutannya.

BACA JUGA: Jokowi dan Ma’ruf Amin Salat Idul Fitri di Masjid Istiqlal

Bey mengatakan,  masyarakat Jawa Barat memiliki motto kehidupan yaitu gemah ripah, repeh dan rapih. Gemah yang subur dan makmur serta cukup sandang dan pangan.

Sedangkan repeh rapih yaitu rukun damai dan aman sentosa. Bey menyebut konsep tersebut mengajarkan untuk menghargai dan menjaga kekayaan alam serta keteraturan dalam kehidupan bermasyarakat.

“Kita syukuri nikmat kekayaan alam dan kebudayaan di Jawa Barat dan mari kita juga menjaga kerukunan dan keharmonisan antar warga, sehingga Jawa Barat tetap menjadi tempat nyaman,” tukasnya.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lapas sukabumi pungli
Lapas Warungkiara Sukabumi Diduga Lakukan Praktik Pungli
Kantor Gubernur Jawa Barat
Penamaan Kantor Gubernur Jabar di Cirebon Tuai Kritik, Pemerhati Budaya Pertanyakan Identitas Lokal
Korban Kekerasan
Diduga Korban Kekerasan, Pria di Jatiluhur Purwakarta Ditemukan Bersimbah Darah
Sekolah Rakyat
Pemerintah Cirebon Siapkan 5,7 Hektare untuk Sekolah Rakyat
cara kerja PLTB Cirebon
PLTB Siap Dibangun, Cirebon Bak Negeri Kincir Angin: Simak Cara Kerja Pembangkit Listrik yang Memanfaatkan Tenaga Bayu Ini
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.