Usai Operasi Amandel Anak Usia 7 Tahun Meninggal Akibat Mati Batang Otak

Penulis: Anisa

mati batang otak
(Tangkapan Layar Google maps)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Seorang anak inisial A berusia 7 tahun meninggal pada Senin (2/10/2023). Diduga  A mengalami malpraktek setelah operasi amandel dan dirawat dalam kondisi mati batang otak sebelum meninggal. Lalu apakah mati batang otak itu?

Albert Fancis yang merupakan ayah A mengonfirmasi kabar kepergian anaknya tersebut, begitupun pihak pengacara dari keluarga A, Cahaya Chrismanto Anakampun.

“Orang tua A, Pak Albert langsung menyampaikan bahwa anaknya sudah berpulang,” kata Cahaya.

Orang tua A melalui kuasa hukumnya membuat laporan mengenai kondisi A setelah operasi amandel. A setelah operasi tidak kunjung sadar diri. Padahal kakaknya, J sudah sadar setelah operasi serupa.

BACA JUGA: Gunakan Cara Ini Untuk Mengatasi Amandel

Cahaya juga menyebutkan bahwa dokter tersebut sudah melakukan berbagai upaya supaya A sadar, tapi hasilnya nihil. Dokter lalu mendiagnosis A mengalami mati batang otak. Mati batang otak adalah kondisi seseorang yang tidak lagi memiliki fungsi otak sehingga memerlukan alat bantu.

Letak batang otak ini ada di bawah otak yang terhubung ke sumsum tulang belakang. Tugasnya untuk mengatur sebagian besar fungsi otomatis tubuh yang penting bagi kehidupan. Hal ini termasuk Pernapasan, denyut jantung, tekanan darah, menelan, dan pengiriman informasi dari otak ke seluruh tubuh.

Saat batang otak ini berhenti bekerja, otak sudah tidak bisa mengirim pesan ke tubuh, tidak ada kontrol fungsi bawah sadar dan tidak bisa menerima pesan dari tubuh.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.