Mozaik Ramadhan

Tupperware Terancam Bangkrut, Ternyata Ini Biang Keroknya!

Tupperware terancam bangkrut
(Getty images)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tupperware Brands Corporation terancam bangkrut. Mereka sudah mengajukan perlindungan kebangkrutan Bab 11 pada Selasa (17/9/2024).

Perusahaan asal Amerika Serikat (AS) itu butuh persetujuan pengadilan untuk menentukan nasib mereka ke depan. Permohonan kebangkrutan itu mereka lakukan dengan beberapa pertimbangan.

Salah satunya, kondisi keuangan.Tupperware mengidap beban keuangan cukup berat meski sudah eksis selama 78 tahun.

“Selama beberapa tahun terakhir, posisi keuangan perusahaan sangat dipengaruhi oleh lingkungan makroekonomi yang menantang,” kata CEO Tupperware Laurie Goldman.

Sementara itu berdasarkan dokumen permohonan kebangkrutan yang mereka ajukan, Tupperware masih punya aset US$500 juta hingga US$1 miliar. Akan tetapi, kewajiban perusahaan jauh lebih besar, yaitu mencapai US$1 miliar-US$10 miliar.

Keuangan perusahaan disebut-sebut memang bermasalah akhir-akhir ini. Hal tersebut juga disumbang kerugian kronis yang meningkat imbas buruknya permintaan beberapa tahun belakangan.

Goldman sempat berusaha menyelamatkan kebangkrutan Tupperware pada 2023 lalu. Mereka merestrukturisasi utang hingga menandatangani perjanjian dengan bank investasi Moelis & Co untuk membantu mencari alternatif strategis.

Namun, upaya tersebut tak cukup membantu. Likuiditas perusahaan yang bermasalah membuat Tupperware ragu untuk terus bisa menjalankan bisnis.

BACA JUGA: Open AI Induk Chat GPT Terancam Bangkrut?

Tupperware juga termakan zaman. Perusahaan pembuat produk rumah tangga itu tak sanggup melawan gempuran kompetitor yang memproduksi wadah penyimpanan lebih murah dan ramah lingkungan.

Nasib perusahaan yang berdiri sejak 1946 itu akan ditentukan keputusan pengadilan. Jika perlindungan kebangkrutan disetujui, Tupperware bisa terus menjual produknya sembari merencanakan proses penjualan bisnis mereka.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Anime Haikyu
Haikyu!! Resmi Hadir dengan Dua Sekuel Baru, Film dan Anime Spesial
Beta Testing APK
Fitur Menarik di Free Fire Beta Testing APK yang Bikin Penasaran
Warga Berebut Telur usai Kecelakaan Pikap dan Truk, HP Kernet yang Meninggal Hilang
Warga Berebut Telur Usai Kecelakaan Pikap dan Truk, HP Kernet yang Meninggal Hilang
Mahasiswa pengedar ganja di sumbawa
Mahasiswa di Sumba Diduga Pengguna dan Pengedar Ganja
Jembatan Bailey Bogor - Karawang Ditarget Selesai Sebelum Lebaran
Jembatan Bailey Bogor - Karawang Ditarget Selesai Sebelum Lebaran
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Ditipu Tabib Palsu Berakhir Plot Twist

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs Persik Kediri Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Dalami Korupsi Pejabat Pajak, KPK Periksa KSO Summarecon
Headline
Real Sociedad Manchester United
Link Live Streaming Real Sociedad vs Manchester United Selain Yalla Shoot
Agensi pornografi
Polda Jabar Bongkar Agensi Streaming Pornografi
Wali Kota Bandung Gagas Program Intel Kebencanaan
Wali Kota Bandung Gagas Program Intel Kebencanaan
Tom Lembong Didakwa Rugikan Negara Rp515 miliar
Tom Lembong Didakwa Rugikan Negara Rp515 miliar

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.