Tujuan, Jenis dan Sasaran Beasiswa Pendidikan Indonesia

Beasiswa Pendidikan Indonesia
Beasiswa Pendidikan Indonesia. (istockphoto)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) merupakan beasiswa yang dikelola oleh kemendikbudristek untuk jenjang pendidikan D4/S1, S2, dan S3.

Anda bisa mendapatkan beasiswa ini, apabila memenuhi syarat dan kualifikasi yang sesuai.

Adanya beasiswa ini bertujuan untuk mendukung peserta didik untuk mengenyam dan meraih gelar pendidikan yang lebih tinggi. Program ini mendapatkan pendanaan dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP)

Melansir laman resmi Kemendikbud, berikut ini penjelasan terkait Beasiswa Pendidikan Indonesia, seperti tujuan, jenis beasiswa, sasaran beasiswa, biaya yang ditanggung, dan persyaratannya.

Tujuan Beasiswa Pendidikan Indonesia

Beasiswa ini memiliki tiga tujuan utama:

1. Meningkatkan Kualitas Pendidikan

2. Mendukung Prestasi Akademik

3. Pendidikan Internasional

Jenis-Jenis Beasiswa

1. Jenjang S1/D4

  • Calon Guru SMK (single degree) – dalam negeri.
  • Pelaku Budaya (single degree) – dalam negeri.
  • Beasiswa Indonesia Maju (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Asrama Mahasiswa Nusantara (single degree) – dalam negeri.
  • Stipendium Hungaricum (single degree) – luar negeri.

2. Jenjang S2

  • Pendidikan PTA (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Pendidikan PTV (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Pelaku Budaya (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Beasiswa Indonesia Maju (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Stipendium Hungaricum (single degree) – luar negeri.

3. Jenjang S3:

  • Pendidikan PTA (single dan double degree) – dalam dan luar negeri.
  • Pendidikan PTV (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Dosen LPTK/Pendidikan Profesi Guru (single degree) – luar negeri.
  • Pelaku Budaya (single degree) – dalam dan luar negeri.
  • Stipendium Hungaricum – luar negeri.

Sasaran Beasiswa

1. Jenjang D4/S1

  • Calon guru SMK
  • Pelaku budaya
  • Siswa berprestasi

2. Jenjang S2

  • Dosen
  • Calon dosen pada perguruan tinggi negeri baru
  • Tenaga kependidikan
  • Pelaku budaya
  • Guru atau pendidik dalam satuan pendidikan formal dan non formal di lingkungan Kemendikbudristek
  • Siswa berprestasi

3. Jenjang S3

  • Dosen perguruan tinggi akademik
  • Tenaga kependidikan
  • Guru atau pendidik dalam satuan pendidikan formal dan non formal di lingkungan Kemendikbudristek
  • Dosen LPTK
  • Pelaku budaya

Biaya Pendidikan yang Ditanggung oleh BPI

1. Dana Pendidikan

  • SPP
  • Pendaftaran
  • Tunjangan buku
  • Bantuan tesis atau disertasi
  • Bantuan seminar internasional
  • Bantuan publikasi jurnal internasional

2. Rentang Dana Pendidikan

  • D4/S1: Maksimal 48 bulan (4 tahun)
  • S2: Maksimal 24 bulan (2 tahun)
  • S3: Maksimal 48 bulan (4 tahun)

3. Dana Pendukung

  • Transportasi
  • Visa
  • Asuransi kesehatan
  • Kedatangan
  • Bantuan hidup bulanan
  • Keadaan darurat
  • Tunjangan keluarga

Persyaratan Pendaftaran

1. Persyaratan Umum

  • Berwarga negara Indonesia.
  • Sudah diterima di Perguruan Tinggi dalam negeri atau luar negeri.
  • Memenuhi persyaratan umum yang ditetapkan oleh Kemendikbud Ristek.

2. Persyaratan Khusus

  • Persyaratan khusus berbeda-beda berdasarkan jenjang gelar dan jenis beasiswa yang dipilih.

BACA JUGA: Pemulihan PDNS Bertambah 86 Layanan, Termasuk Beasiswa Kemendikbudristek

Bagi Anda yang ingin berkuliah, tapi terkendala oleh biaya, jangan lewatkan kesempatan Beasiswa Pendidikan Indonesia ini. Pahami informasi dan prosedur yang berlaku, dan mulailah untuk mendaftar.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.