BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Triatlet asal Kanada, @therealmislawchuk, mengalami muntah sebanyak sepuluh kali setelah menyelesaikan lomba renang di Sungai Seine dalam ajang triatlon Olimpiade Paris 2024. “Saya tidak hanya muntah sekali, tetapi sepuluh kali… Empat kilometer terakhir sangat berat, dan saya mulai merasa mual dan sangat panas,” ungkapnya.
Mislawchuk berhasil finis di urutan kesembilan dengan waktu 1:44:25, meskipun menghadapi berbagai cedera sebelumnya. Acara triatlon Olimpiade Paris 2024 ini meliputi renang 1,5 km di Seine, bersepeda 40 km, dan lari 10 km, yang dilaksanakan dalam suhu mencapai 30 derajat di Paris.
Tiga hari sebelum lomba, acara tersebut sempat ditunda sehari karena kadar kotoran feses di Sungai Seine melebihi batas aman. Namun, setelah dilakukan analisis bakteriologis, para triatlet diizinkan untuk berenang di Seine.