Tips Parkir Mobil Matic Baik dan Benar, Jangan Keliru Pindah Gigi

PARKIR MOBIL MATIC
Ilustrasi (iStock)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Mengendarai mobil bertransmisi otomatis (matic) memang memberikan kenyamanan ekstra, terutama bagi pengemudi yang ingin menjalani pengalaman berkendara tanpa ribet mengoperasikan kopling.

Namun, perlu diperhatikan bahwa parkir mobil matic juga memiliki tata cara khusus untuk menjaga komponen kendaraan tetap aman dan fungsional.

Mulailah mengoprasikan transmisi matic dengan benar saat memarkirkan mobil, untuk menjaga ketahanan transmisi.

Tips Parkir Mobil Matic yang Benar

mobil bekas matic

BACA JUGA: Mitos Atau Fakta Mobil Matic Tak Boleh Didorong saat Mogok?

Melansir beberapa sumber, berikut tips parkir mobil transmisi matic

  1. Posisikan Transmisi di ‘N’ (Netral) Sebelum melakukan proses parkir, pastikan untuk menggeser transmisi mobil ke posisi ‘N’ atau netral. Ini memastikan roda bebas berputar, memudahkan penempatan kendaraan.
  2. Tarik Tuas Rem Tangan Setelah transmisi berada dalam posisi netral, tarik tuas rem tangan dengan hati-hati. Langkah ini membantu menjaga kendaraan tetap stabil selama diparkir.
  3. Pindahkan Transmisi ke ‘P’ (Parkir) Setelah menarik rem tangan, langkah berikutnya adalah memindahkan transmisi ke posisi ‘P’ atau parkir. Ini memastikan kendaraan terkunci dan tidak dapat bergerak saat diparkir.
  4. Matikan Mesin Mobil Setelah semua langkah sebelumnya dilakukan, barulah matikan mesin mobil. Proses ini sebaiknya dilakukan setelah memastikan kendaraan dalam keadaan aman dan stabil.

Mengapa Penting Mengikuti Tata Tips Parkir ini?

Beberapa mobil matic, terutama yang memiliki sensitivitas tinggi, dapat mengalami kendala jika langkah-langkah parkir tidak diikuti dengan benar. Misalnya, memindahkan transmisi ke ‘P’ sebelum menarik rem tangan dapat menyebabkan girboks terkunci, mengakibatkan kerusakan pada komponen tersebut.

Selain itu, kebiasaan memarkir dengan hanya memindahkan ke ‘P’ tanpa menarik rem tangan dapat membuat parking pawl, pengunci output transmisi otomatis, jadi nyangkut. Hal ini dapat menyebabkan perpindahan transmisi terasa berat atau sulit saat kendaraan akan digunakan kembali.

Dengan mengikuti tata cara parkir mobil matic yang benar, pengemudi dapat memastikan keamanan dan fungsionalitas komponen kendaraan dalam jangka panjang.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya