Tips Merawat Miss V Agar Terhindar dari Bau Tidak Sedap Akibat Keputihan!

Penulis: Vini

Menjaga miss V
Ilustrasi. (Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Merawat diri seringkali berkaitan erat dengan perempuan. Mulai dari kulit wajah, tubuh, rambut, hingga bagian intim, semuanya memerlukan perhatian untuk menjaga kesehatan. Salah satu yang tidak kalah penting adalah menjaga kesehatan area miss V.

Tidak hanya untuk mencegah berbagai penyakit, tetapi juga untuk memastikan aroma alami miss V tetap terjaga. Sayangnya, banyak perempuan masih mengalami masalah bau tak sedap pada miss V yang sering kali disebabkan oleh keputihan. Jika kamu termasuk salah satunya, artikel ini akan membantu kamu menemukan solusinya.

Cara Jaga Miss V Terhindar dari Bau Tidak Sedap

Berikut ini beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk menghilangkan bau tidak sedap pada miss V akibat keputihan:

1. Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi

Langkah paling sederhana yang bisa kamu lakukan adalah memastikan tubuhmu tetap terhidrasi. Selain dengan memperbanyak konsumsi air putih, kamu juga dapat mengonsumsi sayur dan buah-buahan yang kaya kandungan air.

Ketika tubuh terhidrasi dengan baik, kesehatan miss V akan terjaga, dan aroma tidak sedap pun dapat diminimalisir.

2. Menghindari Makanan dan Minuman Pemicu Bau

Beberapa jenis makanan dapat memicu bau tidak sedap pada miss V, seperti bawang, brokoli, asparagus, makanan berbumbu kuat, serta minuman beralkohol.

Untuk menjaga aroma miss V tetap segar, sebaiknya hindari konsumsi makanan dan minuman tersebut, setidaknya sampai masalah bau teratasi.

3. Rutin Mengganti Celana Dalam

Celana dalam yang jarang diganti bisa menjadi tempat tumbuhnya bakteri akibat kelembapan. Hal ini dapat menyebabkan keputihan dan bau tak sedap. Pastikan untuk mengganti celana dalam minimal tiga kali sehari dan selalu gunakan celana dalam yang bersih.

4. Memanfaatkan Essential Oils

Kamu bisa mencoba menggunakan essential oils yang memiliki kandungan antibakteri untuk mengurangi bau tak sedap. Cukup teteskan dua tetes essential oil pada bagian luar celana dalam.

Namun, gunakan dengan hati-hati dan hentikan pemakaian jika terjadi iritasi atau reaksi yang tidak diinginkan.

5. Menggunakan Celana Berbahan Katun

Bahan celana dalam juga memengaruhi kelembapan di area miss V. Celana berbahan katun dapat menyerap keringat lebih baik sehingga menjaga area tersebut tetap kering dan bebas bakteri. Hindari bahan sintetis yang tidak menyerap keringat.

6. Menggunakan Sabun Khusus Kewanitaan

Sabun khusus area kewanitaan dapat membantu menjaga keseimbangan pH miss V. Produk ini dirancang untuk mengatasi masalah pH yang terlalu asam dan membasmi bakteri penyebab bau akibat keputihan. Pastikan memilih produk yang telah teruji aman dan sesuai dengan kebutuhanmu.

BACA JUGA: 6 Tips Mencegah Terjadinya Keputihan pada Wanita

Melalui langkah-langkah di atas, kamu dapat menjaga kesehatan miss V sekaligus mengatasi bau tak sedap akibat keputihan. Oleh karena itu, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan dan menerapkan pola hidup sehat agar masalah ini tidak terulang kembali.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jarred Shaw
Rekam Jejak Jarred Shaw, Eks Pemain G League yang Kini Ditahan Polisi
coffee shop
Deretan Coffee Shop Hits Milik Artis Cantik Indonesia, Nomor 3 Jadi Tempat Nongkrong Para Selebgram!
Mahasiswa UGM
Tim Mahasiswa UGM Raih Juara Nasional Lewat Inovasi Pakan Ayam dari Buah Naga dan Daun Kelor
BTR Tazy
BTR Tazy Ukir Sejarah, Jadi Coach Perempuan Pertama di MPL Indonesia
roy suryo ijazah jokowi
Diperiksa Polda Metro Jaya, Roy Suryo Beberkan Pertanyaan Penyidik
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Barcelona
Link Live Streaming Derby Catalan Espanyol vs Barcelona Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.