Tips Menyimpan Durian Kupas Agar Tidak Berair dan Lembek

Menyimpan Durian kupas
Durian Kupas. (Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Durian kupas seringkali menjadi pilihan bagi sebagian orang yang tidak mau ribet. Namun, menyimpan durian kupas ternyata tidak bisa asal simpan, karena butuh cara yang tepat agar tidak busuk.

Jika salah anda menyimpan durian dengan cara yang salah, daging durian bisa berubah menjadi berair, lembek, atau terlalu beralkohol. Agar durian tidak terbuang percuma, simak beberapa tips menyimpan durian kupas di kulkas berikut ini!

Tips Menyimpan Durian Kupas

1. Pisahkan Daging Durian dari Bijinya

Langkah pertama, pisahkan daging durian dari bijinya. Tips ini dijelaskan oleh akun Instagram @dtalam.id, yang menyebutkan bahwa memisahkan kedua bagian tersebut dapat mencegah kontaminasi. Dengan begitu, daging durian akan lebih awet dan tetap segar.

2. Gunakan Wadah Kedap Udara

Masukkan daging durian ke dalam wadah kedap udara atau plastik. Menurut @durianruntuh_nnp, langkah ini penting untuk melindungi durian dari udara luar yang dapat menyebabkan dagingnya mudah busuk atau asam.

3. Simpan di Kulkas dengan Suhu Tepat

Pastikan kulkas di rumah memiliki suhu sekitar 4 derajat Celsius. Suhu ini ideal untuk mencegah kontaminasi silang dengan bahan makanan lain yang disimpan di kulkas, sekaligus menjaga kesegaran durian.

4. Simpan di Freezer untuk Ketahanan Lebih Lama

Jika ingin durian lebih tahan lama, simpan dagingnya di freezer. Pada suhu -15 hingga -20 derajat Celsius, durian akan lebih awet dan tidak mudah terfermentasi. Cara ini sangat efektif untuk mencegah daging durian menjadi busuk atau asam.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Tempat Makan Durian Paling Sultan di Kota Bandung

Melalui cara-cara yang tepat, menyimpan durian kupas sebenarnya tidaklah sulit. Anda juga dapat menggunakan cara ini, ketika tidak bisa menghabiskan satu buah durian sekaligus.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Haid tidak teratur
10 Penyebab Haid Tidak Teratur, Nomer 10 Paling Ngeri!
Metode panen durian
3 Metode Panen Durian yang Pengaruhi Kualitas dan Harga
Mahasiswa Asing UMY
UMY Terima Pendaftar Mahasiswa Asing dari 101 Negara
Hama srikaya
3 Hama dan Penyakit yang Sering Menyerang Tanaman Srikaya
Penginapan pantai santolo
5 Penginapan Sekitar Pantai Santolo Garut yang Nyaman!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Fetty Anggraenidini Kunjungi SMAN 20 Kota Bekasi

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Pengamat: Pengelolaan Tambang Bagi Perguruan Tinggi Timbulkan Prahara Baru
Headline
Rumor Alejandro Garnacho ke Chelsea
Kabar Alejandro Garnacho ke Chelsea Semakin Santer
Carlo Ancelotti Bantah Tinggakan Real Madrid
Carlo Ancelotti Bantah Tinggakan Real Madrid
jadwal sekolah Ramadhan 2025
Jadwal Lengkap Masuk dan Libur Sekolah Selama Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H
Liverpool
Dietmar Hamann Yakin Mohamed Salah Lebih Bersinar di Bayern Munich

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.