Tips Menyimpan Durian Kupas Agar Tidak Berair dan Lembek

Penulis: Vini

Menyimpan Durian kupas
Durian Kupas. (Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Durian kupas seringkali menjadi pilihan bagi sebagian orang yang tidak mau ribet. Namun, menyimpan durian kupas ternyata tidak bisa asal simpan, karena butuh cara yang tepat agar tidak busuk.

Jika salah anda menyimpan durian dengan cara yang salah, daging durian bisa berubah menjadi berair, lembek, atau terlalu beralkohol. Agar durian tidak terbuang percuma, simak beberapa tips menyimpan durian kupas di kulkas berikut ini!

Tips Menyimpan Durian Kupas

1. Pisahkan Daging Durian dari Bijinya

Langkah pertama, pisahkan daging durian dari bijinya. Tips ini dijelaskan oleh akun Instagram @dtalam.id, yang menyebutkan bahwa memisahkan kedua bagian tersebut dapat mencegah kontaminasi. Dengan begitu, daging durian akan lebih awet dan tetap segar.

2. Gunakan Wadah Kedap Udara

Masukkan daging durian ke dalam wadah kedap udara atau plastik. Menurut @durianruntuh_nnp, langkah ini penting untuk melindungi durian dari udara luar yang dapat menyebabkan dagingnya mudah busuk atau asam.

3. Simpan di Kulkas dengan Suhu Tepat

Pastikan kulkas di rumah memiliki suhu sekitar 4 derajat Celsius. Suhu ini ideal untuk mencegah kontaminasi silang dengan bahan makanan lain yang disimpan di kulkas, sekaligus menjaga kesegaran durian.

4. Simpan di Freezer untuk Ketahanan Lebih Lama

Jika ingin durian lebih tahan lama, simpan dagingnya di freezer. Pada suhu -15 hingga -20 derajat Celsius, durian akan lebih awet dan tidak mudah terfermentasi. Cara ini sangat efektif untuk mencegah daging durian menjadi busuk atau asam.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Tempat Makan Durian Paling Sultan di Kota Bandung

Melalui cara-cara yang tepat, menyimpan durian kupas sebenarnya tidaklah sulit. Anda juga dapat menggunakan cara ini, ketika tidak bisa menghabiskan satu buah durian sekaligus.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Terdegradasi, PSIS Semarang Sampaikan Pesan Penuh Emosional
Terdegradasi, PSIS Semarang Sampaikan Pesan Penuh Emosional
Euis Ida Wartiah dan Pansus IV Kunjungi Jatinangor Nasional Golf & Resort
Euis Ida Wartiah dan Pansus IV Kunjungi Jatinangor Nasional Golf & Resort
rachmat gobel tom lembong
Rachmat Gobel Jadi Saksi Sidang Tom Lembong, Hakim Kesal karena Banyak Lupa!
Wagub Jabar Erwan Setiawan - Keuangan Syariah
Jabar Provinsi Terdepan dalam Pengelolaan Ekonomi dan Keuangan Syariah
Pemkot Bandung Resmikan Ruang Publik Baru untuk Maksimalkan Fungsi Sungai dan Potensi Wisatawan
Pemkot Bandung Resmikan Ruang Publik Baru untuk Maksimalkan Fungsi Sungai dan Potensi Wisatawan
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Barcelona
Link Live Streaming Derby Catalan Espanyol vs Barcelona Selain Yalla Shoot
Ledakan amunisi Garut
TNI AD Beri Peluang Anak Korban Ledakan Amunisi di Garut Jadi Tentara

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.