Tips Liburan ke Malang Tanpa Bikin Kantong Jebol!

Penulis: Vini

Tips ke Malang
Malang. (dok. Pemkot Malang)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Berkunjung ke Malang tidak selalu menguras kantong, apabila kita melakukannya dengan berbagai tips dan cara yang tepat.

Dengan memahami opsi mana yang paling efektif untuk menghemat biaya sambil tetap menikmati pengalaman yang kaya adalah kunci untuk liburan yang sukses ke kota Apel ini.

Tips Liburan ke Malang Hemat Budget

1. Pilih Transportasi Umum

Salah satu cara paling efektif untuk menghemat biaya saat liburan adalah dengan memanfaatkan transportasi umum. Dari Surabaya ke Malang, perjalanan sejauh 90 km bisa dilakukan dengan kereta api atau bus.

Kereta api menawarkan kenyamanan dengan harga tiket mulai dari Rp55.000 dan waktu tempuh sekitar dua jam.

Sedangkan bus, meski lebih sederhana, memiliki tarif yang lebih murah, mulai dari Rp25.000. Dengan memilih transportasi umum, wisatawan dapat menikmati perjalanan yang nyaman sekaligus menghemat biaya.

2. Hindari Akhir Pekan atau Musim Liburan

Salah satu tips untuk menghemat pengeluaran saat berlibur adalah menghindari akhir pekan dan musim liburan. Pada waktu-waktu ini, harga tiket masuk ke tempat wisata dan akomodasi biasanya melonjak.

Oleh karena itu, memilih waktu liburan di hari kerja bisa menjadi langkah yang bijak. Selain menghemat biaya, wisatawan juga dapat menikmati suasana yang lebih tenang di berbagai destinasi wisata.

3. Cari Penginapan Murah

Malang memiliki banyak pilihan akomodasi mulai dari hotel mewah hingga penginapan murah. Bagi yang ingin liburan hemat, memilih penginapan dengan harga terjangkau adalah pilihan yang tepat.

Pastikan lokasi penginapan dekat dengan destinasi wisata yang ingin dikunjungi untuk menghemat biaya transportasi. Banyak hostel, guesthouse, dan homestay di Malang yang menawarkan fasilitas nyaman dengan harga mulai dari Rp100.000 per malam.

4. Pilih Warung Lokal

Makan di restoran mewah bukanlah keharusan saat berlibur di Malang. Banyak warung lokal yang menawarkan hidangan lezat dengan harga yang sangat terjangkau.

Warung nasi campur, lalapan, dan pecel adalah beberapa pilihan populer di kalangan backpacker dan penduduk lokal. Dengan harga mulai dari Rp10.000, wisatawan dapat menikmati makanan lokal yang autentik tanpa perlu khawatir tentang pengeluaran besar.

5. Kunjungi Destinasi Murah atau Gratis

Malang menawarkan banyak destinasi wisata murah atau bahkan gratis yang dapat dinikmati. Salah satu pilihan terbaik adalah mengunjungi Alun-Alun Malang, Taman Kunang-Kunang, atau berkeliling di area Heritage Kayutangan.

Selain itu, wisata alam seperti Coban Rondo, Pantai Balekambang, dan Selecta juga bisa menjadi pilihan dengan harga tiket masuk yang terjangkau. Beberapa tempat bahkan menawarkan diskon khusus bagi pelajar atau kelompok tertentu, sehingga biaya bisa lebih hemat.

BACA JUGA: Romantisasi Malam di Malang Night Paradise

Dengan mengikuti sejumlah tips di atas, Anda dapat menikmati wisata dan perjalan ke Malang tanpa harus mengeluarkan budget yang bikin kantong Anda jebol. Selmaat mencoba!

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
sound horeg laut
Viral Battle Sound Horeg di Laut, Pengamat Sebut Bisa Mengancam Nyawa Satwa Laut!
Bandoeng 10K Jadi Branding Baru Kota Bandung sebagai Sport Tourism Wali Kota Bandung Sesalkan Pembongkaran Dua Gedung Cagar Budaya Tanpa Izin
Pemkot Bandung Berencana Bakal Menyelenggarakan Event Lari Secara Rutin Setiap Minggu
pengendara pot jalan
Momen Pengedara Motor Kurang Fokus Tabrak Pot Jalan Hampir Backflip, Netizen: Berat Banget Hidup
Bandoeng 10K Jadi Branding Baru Kota Bandung sebagai Sport Tourism
Bandoeng 10K Jadi Branding Baru Kota Bandung sebagai Sport Tourism
GTA 6
GTA 6 Tampilkan Visual Realistis dari PS5, Bukan Pro? Simak Ulasannya!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

5

Link Live Streaming Crystal Palace vs Manchester City Final FA Cup 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
bocah kembar bunuh santri
Gegara Sandal, Bocah Kembar Nekat Bunuh Santri di Lampung
aset yang dikelola danantara. produksi beras dan jagung tertinggi sepanjang sejarah
Prabowo Klaim Produksi Beras Indonesia Tertinggi Sepanjang Sejarah
Wali Kota Bandung Sesalkan Pembongkaran Dua Gedung Cagar Budaya Tanpa Izin
Wali Kota Bandung Sesalkan Pembongkaran Dua Gedung Cagar Budaya Tanpa Izin
Crystal Palace
Crystal Palace Juara Piala FA 2024/25, Eberechi Eze Jadi Pahlawan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.