Timnas Indonesia Raih Kemenangan Tipis 1-0 Atas Timnas Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Selebrasi Egy Maulana Fikri Setelah Mencetak Gol Ke Gawang Virtnam , Kamis (21/3/2024) (Foto:PSSI)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan berharga dalam pertandingan ketiga grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Berhadapan dengan Timnas Vietnam, Skuat Garuda berhasil menekuk lawannya dengan skor tipis 1-0.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) tersebut menyajikan tensi tinggi sejak awal. Meskipun sebagai tim tamu, Timnas Vietnam tampil agresif dan menekan Squad Garuda sejak menit pertama. Namun, pertahanan Garuda yang solid mampu menahan serangan-serangan Vietnam, bahkan menepis peluang berbahaya melalui tendangan bebas.

Di sisi lain, Squad Garuda juga tidak tinggal diam meskipun mengalami kesulitan dalam mengembangkan permainan pada 15 menit awal pertandingan. Skuat Garuda tampak kagok dengan banyaknya umpan yang tidak tepat sasaran. Namun, mereka mulai menemukan ritme permainan setelah mengalami tekanan awal.

Peluang emas pertama bagi Indonesia tercipta pada menit ke-32 melalui tembakan Rafael Struick, namun bola berhasil ditangkap oleh kiper Vietnam, Filip Nguyen. Hingga akhir babak pertama, kedua tim tidak mampu mencetak gol sehingga skor tetap 0-0.

Memasuki babak kedua, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong melakukan tiga pergantian pemain yang mengubah dinamika permainan. Keputusan tersebut terbukti tepat ketika di menit ke-52, Indonesia berhasil memecahkan kebuntuan melalui gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri.

Gol tersebut menjadi pukulan telak bagi Vietnam yang kemudian berusaha keras untuk menyamakan kedudukan. Namun, pertahanan rapat dan serangan yang tajam dari Timnas Indonesia membuat Vietnam kesulitan untuk mencetak gol balasan.

Pertandingan semakin memanas di masa injury time, di mana Indonesia hampir menggandakan keunggulan melalui tendangan Egy Maulana Vikri, namun upaya tersebut berhasil digagalkan oleh kiper Vietnam.

Meskipun terjadi jual beli serangan hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-0 tetap bertahan untuk keunggulan Timnas Indonesia. Kemenangan ini membawa Timnas Indonesia naik ke peringkat dua klasemen sementara grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, sementara Vietnam harus puas turun ke peringkat tiga.

BACA JUGA:Cyrus Margono, Amunisi Baru Timnas Indonesia dari Liga Yunani

Susunan pemain kedua tim yang diturunkan dalam pertandingan tersebut menunjukkan kualitas permainan yang tinggi. Meskipun berlangsung dengan tensi tinggi dan penuh dengan tekel-tekel keras, pertandingan ini tetap berlangsung sportif hingga akhir.

Dengan hasil ini, Timnas Indonesia semakin mendekatkan diri untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026

 

(Mahendra/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva