Tim Balap Haas Umumkan Tanggal Peluncuran Mobil untuk F1 2024

Tim Balap Haas Umumkan Tanggal Peluncuran Mobil
Tim balap Haas mengumumkan tanggal peluncuran mobil baru mereka untuk mengarungi Formula 1 musim 2024 (Tangkapan Layar Instagram @haasf1team)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tim balap Haas mengumumkan tanggal peluncuran mobil baru mereka untuk mengarungi Formula 1 musim 2024, yang dijadwalkan pada 11 Februari di Silverstone, Inggris.

Pengumuman ini diungkapkan tak lama setelah berita hengkangnya Guenther Steiner dan Simone Resta dari jabatan mereka masing-masing sebagai kepala tim dan direktur teknis, serta diangkatnya Ayao Komatsu untuk menggantikan posisi Steiner.

“Mobil untuk musim 2024 adalah sebuah langkah yang jelas. Namun, apakah itu (mobil) cukup baik untuk bersaing, saya rasa masih terlalu dini untuk memutuskan karena kami memulai (perubahan) sangat terlambat,” kata Komatsu, dikutip dari laman resmi Formula 1 seperti teropongmedia kutip dari Antara, Kamis (18/1/2024).

BACA JUGA: Pembalap Ferrari Leclerc dan Red Bull Verstappen Nantikan Persaingan Sengit di F1 2024

Mengacu pada pencapaian buruk tim pada musim lalu, yaitu Haas finis di posisi terbawah pada klasemen konstruktor.

“Kami juga terlambat mengubah konsepnya dan kemudian dengan benar-benar melakukan peningkatan di Austin, kami sedikit mengalihkan sumber daya kami,” ujarnya.

Lebih lanjut, Komatsu mengatakan, setelah peluncuran mobil pada 11 Februari, tim akan bersiap untuk menyempurnakannya jelang sesi uji coba pramusim yang akan digelar di Sirkuit Sakhir, Bahrain, pada 21-23 Februari.

“Saya realistis dengan mobil yang kami bawa ke Bahrain nanti dan kami tidak dalam sikap yang pesimistis. Ini bukan kesalahan para teknisi kami, teman-teman kami. Mereka adalah orang-orang yang baik,” kata Komatsu.

“Bagi saya, kuncinya adalah apa pun mobil di Bahrain, apa pun masalah yang kami lihat, kami mencoba memahaminya dan kemudian bergerak dari titik itu sebagai sebuah tim. Kami adalah tim kecil dan kami harus bergerak bersama-sama karena jika tidak, maka kami tidak akan punya peluang,” ujarnya menambahkan.

Mengenai susunan pembalap, Haas masih akan mengandalkan dua pembalapnya musim lalu, yakni duo Kevin Magnussen dan Nico Hulkenberg yang memulai musim kedua mereka sebagai rekan satu tim.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelecehan dokter malang
Trauma dan Takut, Perempuan di Malang Baru Berani Speak Up Jadi Korban Pelecehan Dokter
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Resmi Cerai dari Baim Wong, Hakim Sebut Ada Perselingkuhan
Liga Champions 2024/2025
Daftar Empat Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions 2024/2025
Pesan dokter kandungan garut
Oknum Dokter Kandungan Garut Buka Suara, Titip 2 Pesan ke Petugas HAM
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Meletus Kolom Abu 1 Km, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Gunung Semeru Kembali Meletus, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Resmi, Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Real Madrid
Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu
Inter Milan
Inter Milan Tetap Lolos ke Semifinal Meski Ditahan Imbang Bayern Munchen 2-2

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.