Tiktok Shop Bakal Dilarang, Tidak Memenuhi Syarat di Indonesia?

Penulis: Saepul

Tiktok Shop
ilustrasi (kr-asia)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Menteri Perdagangan Zulkhifli Hasan membahas tentang larangan Tiktok Shop di Indonesia.

Hal itu, sesuai dengan pembahasan bersama Sekretaris Negara (Mensesneg), Praktikno pada Senin (11/9/2023) sore.

“Saya nanti akan rapat di Mensesneg jam setengah 4, membahas termasuk revisi permendag 50, juga apakah kita larang aja ya atau gimana ya, ini akan dibahas nanti,” kata Zulhas, melansir RadarBogor, Selasa (12/9/2023).

BACA JUGA: Spyware Berkedok Aplikasi Telegram Ancam Jutaan Pengguna Android di Dunia

Menurutnya, Tiktok sebagai media sosial seharusnya tidak mengekspansi pada ranah social commerce. Ia menilai, dengan adanya social commerce produk anak bangsa kalah saing dengan barang impor.

“Izinnya enggak boleh satu. Dia media sosial jadi social commerce, itu mati dong yang lain. Ini diatur. Kemudian standar barang, masa di sini ada standar SNI, terus di luar bablas gitu saja harus bisa diatur juga, sama aturanya, asal usul barang, standarnya,” tegasnya.

Pria akrab disapa Zulhas itu banyak menemui laporan soal masuknya barang impor ke Indonesia yang dijual dengan harga lebih murah. Situasi ini, membuat pelaku UMKM tidak sanggup menyaingi serbuan barang impor.

“Ini memang diatur, banyak sekali yang datang ke saya. Beauty datang, UMKM datang, fesyen juga datang katanya diserbu besar-besaran dari luar sekarang. Jadi ini akan kita tata lagi ini, lagi ditata,”jelasnya.

Zulhas belum membeberkan terkait revisi Permendag Nomor 50 Tahun 2020 akan dilakukan.

Seperti diketahui sebelumnya, Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki menolak platform asal Cina itu. Penolakan juga dilakukan oleh negara lain terhadap Tiktok.

“India dan Amerika Serikat berani menolak dan melarang TikTok menjalankan bisnis media sosial dan e-commerce secara bersamaan. Sementara, di Indonesia TikTok bisa menjalankan bisnis keduanya secara bersamaan,” ungkap Teten.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Barak Militer
Verrell Bramasta Kritik Program Barak Militer Dedi Mulyadi
inses grup facebook
Ahmad Sahroni Minta Polri Buka Mata soal Grup Inses di Facebook!
Wanita mencuri wanita
Terekam CCTV, Pelaku Pencurian Laptop di Bus Transjakarta Diamankan Polres Jaksel
Valeria Marquez
Tragis! Influencer Cantik Meksiko Tewas Ditembak Saat Live TikTok
Program Barak Militer
KPAI Nilai Program Barak Militer Dedi Mulyadi Hanya Efektif Sementara
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
walk out PDIP
Tanggapi Walk Out PDIP, Ketua DPRD Jabar: Beri KDM Kesempatan
pangeran rama meninggal
Pangeran Rama Djatikusuma Tokoh Sunda Kuningan Meninggal Dunia
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokan Jeruk Terendam
Anak Sungai Cisunggala Meluap, Ruas Jalan Solokanjeruk Terendam
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.