Tiga Pemain Prancis Sakit Dua Hari Jelang Final Piala Dunia

(web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tiga pemain Prancis Raphael Varane, Ibrahima Konate dan Kingsley Coman melewatkan sesi latihan, Jumat (16/12/2022). Mereka mengalami gejala mirip flu tepat dua hari menjelang final Piala Dunia 2022 melawan Argentina.

Gelandang Bayern Muenchen Coman bahkan dilarang untuk mengikuti sesi latihan pada Kamis, karena mengalami gejala ringan akibat infeksi virus.

Coman menjadi pemain cadangan, tapi tidak dimainkan saat Prancis menang 2-0 atas Maroko pada semifinal.

BACA JUGA: Amerika Selatan Sodorkan Warisan Pele-Maradona untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2030

Kondisi Varane dan Konate akan membuat Pelatih Prancis Didier Deschamps makin khawatir, karena kedua pemain tersebut memainkan peran penting sebagai pasangan bek tengah saat mengalahkan Maroko.

Konate sebelumnya merupakan pemain yang menggantikan Dayot Upamecano yang tidak bisa tampil karena sakit.

Adrien Rabiot, yang memainkan peran penting dalam lini tengah Prancis di Qatar, juga tak dimainkan pada laga semifinal karena tidak enak badan.

Namun striker Prancis Randal Kolo Muani menyatakan dalam konferensi pers pada Jumat bahwa: “Ada sedikit flu menyerang tim, tapi tidak ada yang serius.”

Pada awal pekan ini, Deschamps memperkirakan bahwa pendingin ruangan (AC) yang sangat dingin menjadi penyebab beberapa pemain sakit.

“AC menyala sepanjang waktu dan kami memiliki beberapa kasus gejala mirip flu, tetapi kami akan berusaha agar itu tidak menyebar,” kata Deschamps, melansir Antara.

“Para pemain berusaha keras di lapangan, sehingga sistem kekebalan tubuh mereka menurun. Kondisi tubuh Anda melemah dan lebih rentan terinfeksi,” ujarnya.

(Agung)

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat