Terus Membaik Setelah Jalani Program Pemulihan Cedera, Rezaldi Hehanussa: Kondisi Sekarang Oke

Terus Membaik Setelah Jalani Program Pemulihan Cedera, Rezaldi Hehanussa: Kondisi Sekarang Oke
Rezaldi Hehanussa. (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Fullback Persib Bandung, Rezaldi Hehanussa akhirnya kembali bergabung bersama timnya dalam sesi latihan hari ini, Sabtu, 5 April 2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung. Kehadiran Rezaldi Hehanussa disambut baik oleh seluruh punggawa Persib.

Rezaldi mengungkapkan kondisinya kini semakin membaik dari sebelumnya. Hal itu ia buktikan melalui hasil pemeriksaan mendalam dan gerakannya yang lebih aktif.

“Buat kondisi sekarang oke ya, udah dites di sana, hasil MRI juga tulangnya bisa dibilang udah tumbuh tinggal tunggu matangnya aja mungkin ya, bisa dibilang nunggu kuatnya lah. Iya lutut,” buka eks pemain Persija itu.

Dalam menjalankan program pemulihan cedera, Rezaldi mengaku diinstruksikan untuk melakukan beberapa gerakan. Dari gerakan tersebut, kini kondisinya semakin meningkat hingga bisa melakukan joging.

“Engga sih, kalau buat jalan. Kemarin jogging juga gak ada nyeri gak ada apa Alhamdulillahnya, yang penting tambah penguatannya aja di sini,” tambah pria yang akrab disapa Bule tersebut.

BACA JUGA:

Tyronne del Pino Ogah Buru-Buru Memikirkan Gelar Juara Persib

Dokter Persib Beberkan Hasil Pemeriksaan Cedera David da Silva

Disinggung soal peluang tampil di sisa pertandingan musim ini, Bule belum bisa memastikan. Sebab, cederanya tergolong parah karena berkaitan dengan perkembangan tulang.

“Kita lihat nanti lah berapa lamanya, karena tulang ini, gak mau maksain juga dan kita lihat nanti tulangnya sematang apa, kalau perkiraan sudah bagus. Kalau dari MRI kemarin sih dokter juga udah bagus, tambah latihan aja,” jelasnya.

Kendati demikian, keinginannya untuk berkontribusi bersama Persib sangatlah besar. Namun ia tak ingin terburu-buru kembali ke lapangan dan memilih fokus untuk memulihkan cedera lututnya.

“Pasti lah, target pribadi kemungkinan ya target saya kerja keras supaya bisa kembali ke lapangan, bantu tim lagi, bisa tampil baik lagi. ” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
drone mahasiswa ujian
Cara Unik Dosen Awasi Ujian Mahasiswa dengan Drone, yang Curang Ketar-ketir!
yuke dewa 19
Anak Kecil Tergeletak di Jalan, Diduga Tertabrak Yuke Dewa 19
hati-hati kedai jus
Cuma Ditegur 'Hati-hati' oleh Penjaga Kedai Jus, Emak-Emak Ini Malah Curiga Radikalisme!
anggaran pilkada KPU Karawang
Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan
asn hilang di merbabu
Menhut Sampaikan Duka Pada ASN yang Meninggal di Merbabu
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.