Tersangka Pelaku Bentrokan di Bitung Bertambah, Ada yang Masih Buron

bentrokan bitung
foto (Antara)

Bagikan

BITUNG,TM.ID: Ditreskrimum Polda Sulawesi Utara dan Satreskrimum Polres Bitung, berhasil meringkus dua tersangka baru dalam peristiwa bentrokan yang terjadi di Kota Bitung, pada Sabtu (25/11/2023).

Kabid Humas Polda Sulawesi Utara Kombes Pol Iis Kristian menyampaikan, ada dua orang yang menjadi tersangka baru dalam peristiwa itu.

“Dari tujuh tersangka sebelumnya yang sudah diamankan, sampai Senin malam ini bertambah lagi dua tersangka yaitu OK dan IG. Tersangka tersebut diduga sebagai pelaku di tempat kejadian perkara (TKP) 1 dengan korban atas nama Anto,” kata Iis Kristian melansir Antara, Selasa (28/11/2023).

BACA JUGA: Polisi Ringkus 7 Pelaku Bentrokan di Bitung, 1 Masih di Bawah Umur

Seluruh jumlah tersangka yang diamankan hingga Senin malam tadi, menjadi  sembilan orang.

“Dari penambahan dua tersangka, sampai Senin malam ini keseluruhan tersangka yang sudah diamankan, yang semula tujuh tersangka, menjadi sembilan tersangka,” katanya.

Di samping itu, Dirreskrimsum Polda Sulut, Kombes Gani Siahaan mengatakan, penangkapan dua tersangka itu dilakukan pada lokasi yang berbeda.

“Penangkapan pertama yakni tersangka OK, di Kota Tomohon. Untuk tersangka kedua IG ditangkap di Kabupaten Minahasa,” katanya.

Gani menambahkan, tersangka selain melakukan tindak penganiayaan sekaligus merusak mobil ambulans.

“Perlu diketahui juga bahwa dua tersangka ini mereka melakukan penganiayaan termasuk merusak kendaraan ambulans di TKP 1,” kata Gani.

Lebih lanjut, Gani mengimbau, para pelaku yang masih belum tertangkap sebaiknya menyerahkan diri.

“Kami mengimbau kepada para pelaku yang masih belum tertangkap, kami akan melakukan pengejaran terus sampai semua pelaku di dua TKP ini akan terungkap.Lebih baik menyerahkan diri,” jelasnya.

Lis Kristian juga mengimbau, masyarakat agar mempercayai penanganan secara hukum kepada aparat keamanan.

” Kami mengimbau percayakan penanganan peristiwa di Kota Bitung ini kepada aparat keamanan. Jangan melakukan tindakan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain,”pungkasnya.
(Saepul/Budis)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
CHERY HIMLA
Triton-Hilux Jangan Lari, Chery Punya Himla untuk Bentrok di Pasar Double Cabin!
ASN hilang di merbabu
ASN Temanggung yang Hilang di Merbabu Ditemukan Meninggal
Suap pemilihan ketua DPD
KPK Dalami Kasus Dugaan Suap Pemilihan Ketua DPD
jokowi hadiri pemakaman paus
Jokowi Diutus Prabowo Hadiri Pemakaman Paus, Kok Bisa?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.