Ternyata Ini Hero Andalan Yawi di MPL PH dan M4 World Championship

Chou
Foto:Dok.Moonton

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Setiap roster tentunya punya hero andalan masing-masing, termasuk Yawi alias Tristan Cabrera, roster handal asal Filipina.

Seperti diketahui, Yawi berhasil menjuarai Mobile Legends Profesional League dan M4 World Championship 2022.

Saat ini Yawi bikin kejutan setelah memutuskan bergabung dengan AURA Fire untuk mengikuti MPL ID S13.

Lalu, hero apa yang menjadi andalan Yawi selma ini? Ternyata Chou menjadi pilihan Yawi untuk menumbangkan lawan-lawannya.

Skin Chou ECHO ini dihadirkan sebagai salah satu “hadiah” dari MOONTON Games kepada Orcas sebagai juara M4 World Championship.

Setiap tahunnya, Moonton selalu menghadirkan skin eksklusif kepada para pemenang M-Series. Skin ini juga dihadirkan untuk hero yang telah “berjasa” besar dalam perjalanan tim pemenang menjadi juara dunia.

Setelah merilis Harith EVOS Legends, Lancelot Bren Esports, dan Estes Blacklist International, Para pemain Echo mereka memilih chou sebagai Skin Ekslusif Mereka Skin Chou ECHO. Hero fighter ini benar-benar telah menjadi salah satu senjata utama Echo di M4.

Hal ini pun membuat Chou menjadi hero fighter pertama yang memiliki skin custom yang didesain oleh M World Champion. Sebelumya telah ada hero Mage, Assassin, dan Support.

BACA JUGA: MPL S13: Yawi Resmi Gabung ke AURA Fire

Ide yang di berikan Yawi Untuk Skin Chou Echo

Dalam menjuarai M4, hero Chou ini benar-benar menjadi andalan utama Yawi sebagai roamer. Dalam pembuatan skin ini pun, player bernama lengkap Tristan Cabrera itu pun memiliki andil besar dalam pembuatannya.

Jika dilihat melalui splash art yang telah dihadirkan, Chou tampil dengan mengenakan jaket varsity ungu-krim khas ECHO. Hal tersebut merupakan ide langsung dari Yawi dalam proses pembuatannya.

“Desain skin-nya bagus dan luar biasa. Benar-benar menjadi sesuatu yang sangat kami sukai. Bahkan jaket ECHO yang saya katakan ingin ikut disertakan, juga terlihat,” ucap Yawi.

“Kami sangat bersenang-senang dalam mendesain skin ini dan kami berharap fans kami juga menyukainya,” tuturnya.

Selain disambut gembira oleh Yawi, skin Chou ECHO ini juga mendapat tanggapan positif dari pihak organisasi esports asal Filipina itu. Mereka pun sangat senang dengan kerja sama yang dijalin bersama MOONTON Games dalam pembuatannya.

“Kami berterima kasih kepada MOONTON Games karena telah bekerja sama dengan kami. Kami sangat menikmati proses pembuatan ini bersama mereka, dan hasil akhirnya benar-benar mewakili visi kami sebagai sebuah tim,” kata Mitch Liwanag, Country Manager ECHO.

“Kami berharap para penggemar, para Orca yang mendukung kami, bisa mendapatkan skin juara M4 mereka sendiri,” tuturnya.

 

(Mahendra/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Masyarakat Karawang Bersatu
Pertambangan Karst PT MPB Berstatus Izin UKM, Diprotes Masyarakat Karawang Bersatu
Band Indie Astrolab, Hari Soebardja
Band Indie Astrolab Rilis EP Terbaru 'Transcending Time', Kolaborasi Mendiang Hari Soebardja
Sidak Satpol PP & Damkar Kota Sukabumi
Pol PP dan Damkar Sukabumi Gencar Sidak Kafe dan Restoran Terkait Perda Kawasan Tanpa Rokok
bluebird denza d9
Denza D9 Jadi Armada BlueBird, Pantes Dipilih Segala Mumpuni!
Zelenskyy Trump
Adu Mulut Zelenskyy dan Trump, Rusia: Mengigit Tangan Pemberi Makan!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

4

KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan

5

Sebagai Pejuang Ekonomi, Stafsus Wapres Tina Talisa: PKL Berhak Dapat Subsidi LPG 3 Kg
Headline
Persebaya vs Persib
Persib Berantakan Dihajar Persebaya: Bajul Ijo Persembahkan Kemenangan untuk Sang Legendaris
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.