Tempat Makan Durian Paling Enak di Bandung, Pernah Mencoba Salah Satunya?

tempat makan durian
(Insiden 24)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bandung adalah kota yang terkenal dengan keindahan alamnya. Menyimpan kelezatan buah tropis yang sangat banyak penggemarnya, yaitu durian. Dengan aroma unik dan rasa yang kuat, durian telah menjadi primadona bagi pecinta kuliner. Bagi kamu yang mencari tempat makan durian di Bandung, melansir berbagai sumber berikut adalah enam destinasi terbaik yang patut kamu kunjungi.

1. Ucok Durian

Tempat ini bukan hanya sekadar tempat makan durian, tetapi juga destinasi untuk menikmati durian dalam suasana yang nyaman. Ucok Durian menawarkan berbagai jenis durian, mulai dari yang montong hingga petruk palu.

Selain itu, kamu bisa menikmati makanan olahan durian, seperti es krim dan pancake durian. Dengan lokasi di Jalan Cilaki No.43, Cihapit, Ucok Durian buka dari pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.

2. Dudurenan

Dudurenan adalah tempat asyik untuk menikmati durian dalam suasana cafe yang estetik dan instagramable. Selain durian utuh, menu favorit di sini adalah sop durian dan milky durian yang manis. Lokasi tempat makan durian ini di Jalan Lengkong Besar, No.79, Paledang, dan buka mulai pukul 11.00 WIB hingga 22.00 WIB.

3. Dago Durian

Terletak di pinggir jalan, Dago Durian memanjakan pembeli dengan durian yang dipajang semua. Pembeli bisa memilih durian langsung untuk disantap di tempat. Tempat makan Durian buka 24 jam dan berlokasi di Jalan Ir. H. Juanda No.193, Dago.

BACA JUGA: Durian Traveler Store, Tempat Terbaik untuk Menikmati Durian Berkualitas di Kota Bandung

4. Duri Durian

Duri Durian menawarkan pengalaman unik dengan menyajikan durian yang sudah dikupas. Selain itu, dessert durian di tempat ini seperti pancake durian dan es durian menjadi favorit banyak pengunjung. Lokasinya di Jalan Soekarno Hatta No.170a/Gateway Jalan A. Yani, Gedung Shapire, dan buka mulai pukul 10.30 WIB hingga 20.30 WIB.

5. Durian Sultan Bandung

Durian Sultan Bandung menjadi surganya pecinta durian Musang King premium yang diimpor langsung dari Malaysia. Meskipun dengan sistem pre-order, tempat makan durian ini juga menyediakan durian frozen, es krim durian, dan mochi durian yang selalu tersedia. Kunjungi Durian Sultan Bandung di Jalan Raya Kopo, No.362, yang buka dari pukul 11.00 WIB hingga 19.00 WIB.

6. Rajawali Durian

Rajawali Durian menawarkan banyak pilihan durian, baik saat musim durian maupun tidak. Terletak di dekat Pasar Andir, pembeli dapat memilih sendiri durian yang ingin dibeli. Tempat makan durian buka mulai pukul 06.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Pastikan pengalamanmu menyantap durian di tempat ini menjadi kenangan manis yang tidak terlupakan. Pilihlah durian dengan cermat agar dapat menikmati kelezatan buah tropis ini. Jangan ragu untuk menjelajahi keenam tempat makan durian enak di Bandung yang telah direkomendasikan di atas.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
May Day 2025, 300 Personil Polresta Bandung Siap Amankan Aksi Buruh
May Day 2025, 300 Personel Polresta Bandung Siap Amankan Aksi Buruh
gibran mundur
Waketum Partai Garuda Kritisi Desakan Gibran Mundur: Apa Ukuran Pembenci?
Ekspor Batu Bara Menurun, Kementerian ESDM Segera Evaluasi
Ekspor Batu Bara Menurun, Kementerian ESDM Segera Evaluasi
Momen Dedi Mulyadi Berdebat dengan Aura Cinta, Gadis Remaja yang Viral di Bekasi
Momen Dedi Mulyadi Berdebat dengan Aura Cinta, Gadis Remaja yang Viral di Bekasi
Bali Pernikahan
Deretan Artis yang Pilih Pernikahan di Bali Selain Luna Maya dengan Maxime Bouttier
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.