Teka-teki Masa Depan Paulo Dybala di AS Roma, Claudio Ranieri Ungkap Hal Ini

paulo-dybala
paulo-dybala (Foto: AS Roma)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Pelatih AS Roma, Claudio Ranieri, menegaskan bahwa kehilangan Paulo Dybala akan menjadi pukulan besar bagi timnya jika pemain asal Argentina itu benar-benar dijual pada bursa transfer Januari mendatang.

Pernyataan tersebut disampaikan Ranieri setelah kemenangan Roma atas Parma di Stadio Olimpico, dimana Dybala kembali menunjukkan performa gemilang dengan mencetak dua gol.

Dybala, yang telah menjadi pusat permainan Roma, kembali memukau dengan perannya membuka ruang dan aktif mencari peluang.

Namun, di tengah penampilan impresifnya, Dybala dikabarkan tengah diincar oleh klub Turki, Galatasaray. Ia disebut-sebut sebagai kandidat utama pengganti Mauro Icardi yang tengah cedera.

BACA JUGA: Artem Dovbyk Bawa AS Roma Raih Kemenangan Perdana di Liga Europa 2024/2025

Dalam konferensi pers pasca-pertandingan, Ranieri menyampaikan kekagumannya terhadap kontribusi Dybala sekaligus kekhawatirannya jika pemain andalan tersebut hengkang.

“Saya selalu mengatakan, Paulo bermain luar biasa saat kondisinya prima. Jika ia tampak lelah atau permainan membutuhkan hal lain, saya akan menariknya keluar,” ujar Ranieri kepada DAZN, dikutip Rabu (25/12/2024).

Ia juga menegaskan pentingnya keberadaan Dybala bagi performa tim.

“Jose Mourinho pernah mengatakan hal yang sama, dan saya setuju, ada satu Roma dengan Dybala dan satu Roma tanpa Dybala,” katanya.

Roma menghadapi jadwal yang padat setelah jeda Natal singkat. Mereka akan melakoni laga berat melawan AC Milan di San Siro pada 29 Desember, disusul dengan Derby della Capitale melawan Lazio pada awal Januari 2025.

“Kami harus bermain sesuai posisi kami saat ini, menjalani satu per satu pertandingan, dan bangkit dari keterpurukan,” ujar Ranieri.

“Kami menunggu ujian di San Siro, seperti yang saya katakan saat saya tiba, kita lihat saja di mana posisi kami pada akhir Desember,” ungkapnya.

Spekulasi masa depan Dybala menjadi perhatian besar bagi penggemar Roma. Kepindahan ke Galatasaray akan menjadi tantangan besar bagi Ranieri untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan salah satu pemain terbaiknya. Namun, hingga bursa transfer resmi dibuka, nasib Dybala di ibu kota Italia masih menjadi teka-teki.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bocoran Poco X7 dan Poco X7 Pro
Intip Bocoran Desain dan Spesikasi Poco X7 dan Poco X7 Pro!
Disbudparpora Kota Cimahi
Disbudparpora Kota Cimahi Gelar Malam Puncak Anugerah Kebudayaan Tahun 2024
Festival Denpasar
Denpasar Meriahkan Akhir Tahun dengan Seni Budaya Bertajuk Festival 2024
Kenaikan PPN
Inul Daratista Keluhkan Kenaikan PPN 2025: Liburan pun Diisi Kerja Keras!
Artis Natal
7 Artis Indonesia Rayakan Natal 2024
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

25 Link Download Kartu Ucapan Natal dan Tahun Baru 2024, Bisa Langsung Digunakan

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru, Akses Warga Kiara Dua - Bagbagan Sukabumi Terisolir
Remisi Khusus Natal 2024
15.807 Narapidana Terima Remisi Khusus Natal 2024
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK, Begini Kronologinya
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.