Tantangan saat Belajar Nyetir Mobil, Asal Jangan Gemeter Aja

Penulis: Saepul

belajar menyetir mobil
ilustrasi simulator mobil (Carbuzz)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Proses belajar menyetir mobil mungkin menjadi sebuah pengalaman dan tantangan. Rasa gugup saat belajar menyetir bisa saja tak terhindarkan.

Saat seseorang belajar mengemudikan mobil, ada yang terbilang cepat dan ada juga yang justru sebaliknya untuk lancar mengemudi membutuhkan waktu yang panjang.

Meski begitu, ada beberapa tantangan saat pertama kali belajar mengemudikan mobil. Mungkin tantangan ini dapat menjadi bayangan anda agar bisa mengantisipasinya.

BACA JUGA: Kode Keras saat Mobil Protes Pengen Ganti Oli

Tantangan Belajar Menyetir Mobil

Mengutip dari beberapa sumber, beberapa hal ini menjadi rintangan saat belajar menyetir mobil:

 

1. Rasa Gugup

Mengendalikan rasa gugup saat belajar mengemudikan mobil akan menjadi tantangan yang utama. Rasa gugup bisa memuncak, setelah tahapan belajar mobil meningkat berjalan di jalan raya.

Anda harus mengatasi rasa gugup ini dengan baik dan cermat, meski sulit untuk diatasi. Belum lagi, saat dalam situasi macet ataupun saat kendaraan yang mengklakson dari belakang.

2. Membedakan Pedal Gas dan Rem

Yang sangat perlu diperhatikan juga, mengetahui pedal gas dan rem yang perlu diperhatikan. Jika mobil manual, maka yang diterapkan ada tiga pedal, yakni gas, rem, dan kopling.

Namun, saat dalam situasi kesulitan, pedal yang harus tidak terinjak malah terinjak. Kesalahan tersebut bisa disebabkan dari kekeliruan, sehingga pedal menjadi terinjak menimbulkan rasa tidak nyaman hingga membahayakan.

3. Menggunakan Tuas Transmisi

Selain pedal gas yang perlu diperhatiakan, tak kalah pentingnya mengetahui tuas transmisi atau tuas gigi. Tak dipungkiri, banyak pengemudi pemula yang tidak mengetahui pengunaan transmisi, apalagi yang manual.

Anda perlu melatih penggunaan transmisi, guna membiasakan diri agar tak bingung lagi saat mengendarai mobil.

4. Mengatur Kecepatan

Mengatur laju kecepatan dengan menginjak pedal gas merupakan salah satu tantangan tersendiri bagi pengemudi pemula.

Pastikan untuk anda ketika mengemudikan mobil, berjalan dengan kecepatan yang mengalun dan stabil tidak berlebihan.

5. Sulit Parkir

Tantangan terakhir untuk pengemudi pemula, mungkin melakukan parkir. Pengemudi pemula pastinya akan direpotkan saat diperintah memarkirkan mobil pertama kalinya.

Apalagi parkir dalam jalan yang sempit, jelas tak akan mudah untuk pengemudi pemula. Perlu berlatih secara rutin hanya untuk memarkirkan mobil, tentunya agar terbiasa dan tidak gugup.

Demikianlah hal-hal yang menjadi tantangan untuk pengemudi pemula ketika saat belajar menyetir mobil untuk pertama kalinya.

 

(Saepul/Usamah)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BPOM Cek Dugaan Pabrik Tahu Pakai Bahan Bakar Plastik
BPOM Cek Dugaan Pabrik Tahu Pakai Bahan Bakar Plastik
dedi mulyadi
Polemik Gaya Pemerintahan Dedi Mulyadi, Konten Youtube Jadi Dasar Kebijakan?
parpol dibiayai APBN
Jubir KPK Usul Parpol Dibiayai APBN, Kenapa?
Desak Presiden Prabowo Cabut PP 28/2024, Ketum APKLI: Jutaan Asongan dan Tarling Kehilangan Pendapatan
Desak Presiden Prabowo Cabut PP 28/2024, Jutaan Asongan dan Tarling Kehilangan Pendapatan
polri bangun SPPG
Polri Bakal Bangun 100 SPG di Seluruh Indonesia Hingga Akhir 2025
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Selundupkan Permen Ganja, Pebasket AS Jarred Dwayne Shaw Terancam Hukuman Mati
Headline
BREAKING NEWS, Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar
BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar
grup fantasi sedarah
Grup Fantasi Sedarah Viral di Medsos, Jadi Sarang Predator Anak!
Barcelona
Barcelona Juarai Liga Spanyol Musim 2024-2025
Persib
Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.