Supir Truk Rem Blong di Tol Cipularang KM 92 Jalani Perawatan Intensif

Penulis: Anisa

kecelakaan cipularang
(tangkapan layar)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sopir truk berinisial R (43) yang alami kecelakaan akibat rem blong di Cipularang diamankan pihak kepolisian. Sang sopir sendiri alami luka dan jalani perawatan intensif dan pengawasan pihak kepolisian.

Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Jules Abraham Abast mengabarkan bahwa, sopir dirawat di Rumah Sakit Abdul Rozak. Pihaknya terus melakukan evakuasi untuk membersihkan area Tol Cipularang KM 92 yang mengalami kepadatan parah akibat kecelakaan ini.

Bersama dengan petugas Jasa Marga bekerja sama dengan pemadam kebakaran Purwakarta dan ambulans RS Abdul Rozak untuk mengevakuasi korban. Setidaknya empat kendaraan derek dan tim rescue dikerahkan untuk memindahkan kendaraan yang terlibat.

Menurut data Ditlantas Polda Jawa Barat, total 19 kendaraan terlibat dalam kecelakaan beruntun Cipularang ini. Pihak kepolisian menyebutkan, jumlah korban mencapai 29 orang, termasuk satu korban meninggal dunia dan puluhan korban luka-luka. Proses olah TKP dan penyelidikan penyebab kecelakaan juga masih terus dilakukan.

Polisi mengungkapkan bahwa kecelakaan beruntun di Tol Cipularang dipicu oleh truk trailer bermuatan berat yang mengalami rem blong. Truk tersebut menabrak lebih dari lima kendaraan di depannya di KM 92, jalur arah Jakarta.

BACA JUGA: Detik- Detik Rekaman Kecelakaan di Tol Cipularang

“Rem blong karena bermuatan cukup banyak, cukup berat, sehingga menabrak kendaraan yang ada di depannya,” kata Jules Abraham Abast.

Truk yang dikemudikan R (43) ini diduga tak mampu berhenti ketika melaju di jalur menurun. Akibatnya, kecelakaan tak terelakkan dan melibatkan hingga 19 kendaraan lainnya di lokasi.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Timnas Indonesia Free Fire
PB ESI Resmi Umumkan Timnas Free Fire Indonesia Team 2 untuk SEA Games 2025
Paus Leo XIV
Robert Prevost Resmi Jadi Paus Leo XIV, Pemimpin Baru Gereja Katolik dari AS
Sopir Truk Kecelakaan Maut Purworejo Meninggal, Sebelumnya Sempat Dirawat
Sopir Truk Kecelakaan Maut Purworejo Meninggal Setelah Sebelumnya Dirawat
Pemkot dan Pemprov Matangkan Persiapan Jelang Pawai Juara Persib Bandung
Pemkot dan Pemprov Matangkan Persiapan Jelang Pawai Juara Persib Bandung
Miris, Kondisi Jalur Cipatujah Lebih Mirip Jalur Offroad dan Kubangan Kerbau
Miris, Kondisi Jalur Cipatujah Lebih Mirip Jalur Offroad dan Kubangan Kerbau
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Teropong Media dan INABA Sepakati Kerja Sama Melalui Penandatanganan MoU

3

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

4

Universitas INABA Sambut Meriah Roadshow Suar Mahasiswa Awards 2025

5

Order Management System dari TransTRACK Jadi Solusi Cerdas Meningkatkan Kinerja Bisnis
Headline
Persib
Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot
mahasiswi itb ditangkap
Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi
Fabio-Quartararo-Pecco-Bagnaia
Quartararo Realistis Jelang GP Prancis, Podium di Jerez Bukan Tolok Ukur Kebangkitan Yamaha
Manchester United
Telak, Manchester United Bantai Athletic Bilbao 4-1 di Liga Europa 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.