Sudah Layani 17.000 Penumpang, Ini 3 Rute Favorit Bandara Kertajati

BIJB Kertajati Jadi Pusat Penerbangan Umrah Nasional
BIJB Kertajati Jadi Pusat Penerbangan Umrah Nasional (PT Jamkrida Jabar)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Belum sampai tiga pekan, Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati sudah melayani lebih dari 17.000 penumpang.

Bandara Kertajati beroperasi penuh mulai 29 Oktober 2023, dengan penerbangan komersial yang dialihkan sepenuhnya dari Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung.

Dengan lebih dari 17.000 penumpang yang terlayani bandara tersebut, Direktur Utama PT BIJB, Muhammad Singgih menegaskan bahwa hal ini akan menjadi awal yang baik untuk terus berkembang.

“17 ribu lebih (penumpang yang terbang dari BIJB Kertajati). Ini cukup baik untuk Kertajati. Saya pikir masyarakat sudah mulai menggunakan Kertajati itu secara baik,” kata Singgih dalam keterangan tertulisnya.

Dijelaskan, ada tujuh rute penerbangan domestik yang dipindah dari Bandara Husein ke Bandara Kertajati. Ketujuh rute penerbangan itu adalah penerbangan dari dan menuju Balikpapan, Banjarmasin, Batam, Denpasar, Makassar, Medan, dan Palembang.

BACA JUGA: 3 Rekomendasi Hotel Dekat Dengan Bandara Kertajati

Maskapai yang melayani penerbangan di Bandara Kertajati adalah AirAsia, Super Air Jet, hingga Citilink, dengan jadwal penerbangan setiap hari.

Sampai sejauh ini, lanjut Singgih, rute Kertajati-Denpansar merupakan penerbangan yang paling banyak diminati. Bahkan dalam sehari, rute ini bisa melayani tiga sampai empat kali penerbangan menuju Denpasar.

Selain Denpasar, rute lainnya yang terbilang tinggi adalah menuju Medan dan Balikpapan. Dengan demikian, rute Bali, Balikpapan dan Medan terbilang rute penerbangan favorit di Bandara Kertajati.

“Tiga rute itu termasuk yang favorit. Jadi, saya pikir memang ini rute-rute yang akan berkembang terus, di luar rute-rute yang ada juga nanti kita lihat permintaan dari penumpang,” katanya.

Singgih juga mengatakan, pihaknya terus berupaya meningkatkan kualitas fasilitas dan kenyamanan penumpang demi memastikan kepuasan masyarakat.

“Tenant-tenant walau sudah ada, tetap membuka kesempatan terus dan berusaha meningkatkan terus supaya kenyamanan penumpang saat di bandara itu lebih optimal, lebih baik,” katanya.

Ruang UMKM

Bandara Kertajati menyediakan ruang bisnis untuk para pelaku UMKM. Mereka mendapat kesempatan untuk menjual sekaligus mempromosikan produknya, agar produk-produk khas Jabar dapat tampil di BIJB Kertajati.

Singgih pun mengajak masyarakat Jabar untuk mulai memanfaatkan kehadiran BIJB Kertajati, khususnya wilayah Bandung Raya dan Cirebon, indramayu, Majalengka, dan Kuningan atau Ciayumajakuning.

“Mari jadikan Kertajati itu sebagai bandara kebanggaan masyarakat Jawa Barat. Alasan lain untuk pergi ke atau melalui Kertajati adalah lebih cepat, lebih murah, dan lebih mudah,” tuturnya.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sepatu SKYLRK
Justin Bieber Resmi Rilis Sepatu SKYLRK! Desainnya Bikin Pecinta Fashion Heboh
Unjuk rasa jilid II Jalan Rusak Cirebon
Aksi Unjuk Rasa Jilid II Tuntut Perbaikan Jalan Rusak di Wilayah Timur Cirebon Digelar 8 Mei 2025
Yuke Dewa 19
Heboh! Yuke Dewa 19 Tabrak Anak Kecil, Berujung Damai!
BAIC
Gegara Unsur China, BAIC Turunkan Harga Model X55-III!
Study Tour Cirebon
Pemkot Cirebon Izinkan Kegiatan Study Tour di Sekolah dengan Sejumlah Syarat
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Karena Hal Ini Ciro Alves Belum Bisa Tinggalkan Persib

3

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Headline
subsidi motor listrik
Subsidi Motor Listrik Masih Ngegantung, Imbasnya Daya Beli Turun?
eksploitasi pekerja sirkus
Rakor Kasus Dugaan Ekploitasi Mantan Pekerja Sirkus OCI Taman Safari Indonesia
Arsenal
Link Live Streaming Arsenal vs PSG Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot
pemugaran situs Gunung Padang
Fadli Zon: Pemugaran Situs Gunung Padang akan Dilakukan Meski Tanpa Cetak Biru

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.