Sudah Lakukan Analisa, Bojan Hodak Pastikan Persib Akan Tampil Maksimal Demi Permalukan Persebaya

Bojan Hodak Komentari Rencana Shin Tae-yong Y
Pelatih Persib, Bojan Hodak. (teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Optimisme tinggi ditunjukan pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak jelang hadapi Persebaya Surabaya dalam pertandingan lanjutan pekan ke-8 Liga 1 2024/2025. Bojan Hodak mengungkapkan Persib sudah melakukan analisa demi mendapatkan kemenangan atas Persebaya.

Bojan Hodak menerangkan Persib Bandung sudah melakukan persiapan secara maksimal demi mendapatkan kemenangan. Ia merasa laga ini amatlah penting, terlebih bobot pertandingan ini jauh lebih berat jika dibandingkan dengan pertandingan-pertandingan sebelumnya.

Beratnya laga ini disebabkan beberapa faktor. Pelatih asal Kroasia itu menerangkan, selain menghadapi tim pemuncak klasemen, Persib juga harus mengantisipasi permainan Persebaya yang lebih kuat. Apalagi Persebaya saat ini diperkuat banyak pemain berkualitas.

“Besok akan menjadi laga yang berat, mereka adalah pemuncak klasemen dan jauh lebih kuat dari musim lalu,” buka pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Dari sederet hasil analisa yang dilakukan, konsentrasi Bojan memang tertuju kepada banyaknya pemain berkualitas di skuat Persebaya. Keberadaan mereka dinilai Bojan menjadikan permainan tim besutan Paul Munster itu jauh lebih ganas. Bahkan hal itu membuat Persebaya menjelma menjadi tim yang kuat, baik saat bertahan dan menyerang.

“Mereka memiliki banyak pemain bagus, jika melihat catatannya, mereka tim dengan pertahanan terbaik di liga dan kami menjadi tim dengan serangan terbaik mengacu pada jumlah gol,” tambah pelatih berkepala plontos tersebut.

Selain itu, organisasi permainan apik Persebaya juga ditunjang dengan kehadiran pemain dengan teknik individual yang mumpuni. Setidaknya ada 4 pemain yang menarik perhatian Bojan Hodak. Keempatnya dinilai mampu tampil sebagai pembeda di setiap pertandingan yang dilakoni Persebaya.

“Tapi mereka juga memiliki pemain berbahaya seperti Flavio (Silva), Bruno (Moreira), (Francisco) Rivera dan Malik (Risaldi) jika dia bermain. Mereka secara individual memiliki kualitas untuk menentukan pertandingan. Karena itu kami harus fokus selama 90 menit,” ungkap Bojan.

Meski begitu, Bojan merasa Persebaya juga tak akan bisa leluasa karena harus memikirkan Persib yang dihuni pemain yang berkualitas. Ia yakin, ini akan menjadi pertandingan yang sengit karena kedua kesebelasan dalam performa terbaiknya saat bertemu, nanti.

BACA JUGA: Tyronne del Pino Hanya Bisa Pasrah Saat Tahu Bobotoh Tidak Bisa Hadir di Dua Pertandingan Kandang Persib

“Tapi mereka juga di sisi lain harus berpikir bagaimana menghentikan striker kami, tidak mudah menghentikan Ciro (Alves), (Mailson) Lima juga akhirnya mampu menunjukkan dengan baik di latihan. Masih ada Beckham, Dimas, Tyronne juga sedang dalam performa terbaik. Jadi ini akan menjadi laga yang menarik.” tutup Bojan.

Pertandingan Persib versus Persebaya sendiri akan digelar pada Jumat sore, 18 Oktober 2024 di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung. Laga ini dipastikan digelar tanpa penonton setelah Persib dijatuhi sanksi dari Komite Disiplin PSSI.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Shandy Purnamasari
Shandy Purnamasari Gelar Baby Shower Mewah, Kehadiran Azizah Salsha Bikin Salfok!
DPR sahkan RUU DKJ
Jakarta Tak Lagi Ibu Kota, DPR Sahkan RUU DKJ Jadi Undang-undang!
IMG_0508
Ilham Habibie Sebut Sektor Kesehatan Sangat Penting di Jawa Barat
Prabowo KPK
Cek Fakta: Prabowo Tidak Akan Bekukan KPK Jika Gagal Tangkap Koruptor dalam 100 Hari!
Isa Zega Umrah
Mufti Anam Kecam Isa Zega Pakai Hijab Saat Umrah: "Penista Agama Harus Ditangkap!"
Berita Lainnya

1

Supir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

4

Upaya Pemerintah Membatalkan Kenaikan Tarif Cukai Rokok Tahun 2025

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!
mahasiswi ITB meninggal
Mahasiswa ITB Tewas Mengenaskan di Parkiran Apartemen Jatinangor!
Pemain Timnas indonesia yang dicoret Shin Tae-yong
Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!