BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Siap-siap kembali menegangkan, Squid Game Season 2 akhirnya tayang perdana hari ini, Kamis, (26/12/2024). Tujuh episode penuh akan dirilis sekaligus di Netflix.
Namun, jam berapa Squid Game 2 tayang di Indonesia? Simak jadwal tayang, sinopsis, dan daftar pemain lengkapnya di sini!
Jadwal Tayang Squid Game 2 di Indonesia
Squid Game 2 akan dirilis di Netflix secara global pada pukul 03.00 ET (Eastern Time). Karena perbedaan waktu, di Indonesia, serial ini diperkirakan dapat disaksikan mulai pukul 15.00 WIB. Jangan sampai ketinggalan!
Sinopsis Squid Game 2: Perjuangan Gi-hun Berlanjut
Season 1 Squid Game sukses meraih rating 8,0 di IMDb dari 584 ribu ulasan. Serial ini menceritakan perjuangan individu yang gagal dalam hidup dan diundang untuk mengikuti permainan bertahan hidup dengan hadiah uang fantastis.
Gi-hun, pemenang season 1, kini kembali. Namun, kali ini bukan untuk uang, melainkan untuk menghentikan permainan mematikan tersebut.
Ia terbebani rasa bersalah dan bertekad mencari dalang di balik Squid Game. Di sisi lain, polisi Hwang Jun-ho yang dikira tewas, kembali muncul dan memiliki tujuan serupa. Akankah mereka berhasil mengungkap dan menghentikan Front Man (Lee Byung Hun)?
BACA JUGA : Ini Alasan Sutradara Hadirkan Pemain Transgender di Squid Game 2
Daftar Pemain Squid Game 2
Squid Game 2 masih menampilkan pemain ikonik seperti Lee Jung-jae sebagai Seong Gi-hun dan Lee Byung-hun sebagai Front Man. Namun, beberapa wajah baru juga akan menambah ketegangan. Berikut daftar pemain lengkapnya:
- Lee Jung-jae sebagai Seong Gi-hun (Pemain 456)
- Lee Byung-hun sebagai Hwang In-ho
- Gong Yoo sebagai Penjual
- Wi Ha-joon sebagai Hwang Jun-ho
- Im Si-wan sebagai Lee Myung-gi (Pemain 333)
- Kang Ha-neul sebagai Dae-ho (Pemain 388)
- Park Sung-hoon sebagai Hyun-ju (Pemain 120)
- Yang Dong-geun sebagai Park Yong-sik (Pemain 007)
- Lee Jin-wook sebagai Gyeong-seok (Pemain 246)
- Jo Yu-ri sebagai Kim Jun-hee (Pemain 222)
- Chae Kook-hee sebagai Seon-nyeo (Pemain 044)
- Kang Ae-shim sebagai Jang Geum-ja (Pemain 149)
- Lee Seo-hwan sebagai Jung-bae (Pemain 390)
- Choi Seung-hyun sebagai “Thanos” (Pemain 230)
- Lee David sebagai Min-su (Pemain 125)
- Roh Jae-won sebagai Nam-gyu (Pemain 124)
- Won Ji-an sebagai Se-mi (Pemain 380)
- Park Gyu-young sebagai No-eul
(Hafidah Rismayanti/Usk)