Spesifikasi Terowongan Satwa Liar IKN, Bisa Dilintasi Beruang Madu

terowongan satwa ikn
(Kementerian PU)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Jalan Tol Ibu Kota Nusantara (IKN) memiliki terowongan perlintasan satwa liar. Terowongan tersebut tepatnya terletak di Tol IKN Seksi 3B Segmen KKT Kariangau-Simpang Tempadung.

Berdasarkan data Kementerian Pekerjaan Umum (PU), perlintasan satwa ini dibuat dengan bahan baku Corrugated Steel Plate atau pelat baja bergelombang. Terdapat empat titik terowongan lintasan satwa di sepanjang Tol IKN untuk pergerakan hewan liar, seperti beruang madu.

Terowongan dibangun dengan bentang panjang 80,77 meter, lebar 25,12 meter, dan tinggi 12,74 meter. Terowongan juga ditanami tanaman hijau yang bertujuan agar infrastruktur tersebut mirip dengan habitat asli satwa liar.

Wakil Menteri PU Diana Kusumastuti meninjau langsung proyek tersebut pada Minggu (1/12/2024).

Diana mengatakan, pembangunan Tol IKN tetap memerhatikan lingkungan dan menjamin keberlangsungan hidup satwa liar di Kalimantan Timur.

BACA JUGA: Proyek Giant Sea Wall dan IKN Masuk Prioritas Prabowo

“Ini bagus sebagai upaya pelestarian dan menjaga ekosistem yang berkelanjutan. Saya mau tekankan keamannya ya, bahan jembatannya,” kata Diana.

Sebagai informasi, terdapat tiga seksi utama Tol IKN yang ditargetkan rampung pembangunannya pada akhir tahun 2024. Ketiganya adalah Seksi 3A Karangjoang-KKT Kariangau sepanjang 13,4 kilometer, Seksi 3B KKT Kariangau-Simpang Tempadung sepanjang 7,3 kilometer, dan Seksi 5A Simpang Tempadung-Jembatan Pulau Balang sepanjang 6,7 kilometer.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Honor of Kings Destiny: Animasi Kedua HOK Hadirkan Hero Favorit Penggemar
Gokil! Startup Ini Adakan Lomba Balap Sperma Perdana di Dunia
Gokil! Startup Ini Adakan Lomba Balap Sperma Perdana di Dunia
Euis Ida Wartiah
Euis Ida Wartiah Tinjau Kinerja P3D Karawang, Targetkan Pendapatan 2025 Lebih Optimal
rahmat hasto
Jaksa Dibuat Bingung oleh Saksi Rahmat pada Persidangan Kasus Hasto
Krisna Mukti
Mengejutkan! Krisna Mukti Akui Pernah Sombong Saat Jadi Anggota DPR
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.