BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Artis Sonny Septian akhirnya diizinkan pulang pada Jumat, (9/8/2024), setelah 24 hari melewati masa sulit di rumah sakit akibat penyempitan pembuluh darah di kepala. Kabar baik ini sang istri, Fairuz A Rafiq, bagikan melalui unggahan di Instagram Story-nya.
Dalam unggahan tersebut, Fairuz membagikan momen Sonny yang tengah menjalani proses pemulihan di rumah. Fairuz mengaku, Sonny menjadi lebih manja.
“Sayangku yang manja, istrinya harus disamping terus ya,” tulis Fairuz di Instagram Story-nya.
Bahkan, saking manjanya, Fairuz harus salat di sisi Sonny.
“Aku disuruh salat di sebelahnya. Habis selesai salat suamiku boboan,” tulis Fairuz.
Fairuz mengakui bahwa banyak pelajaran yang didapatkannya selama Sonny dirawat di rumah sakit.
“Banyak pelajaran yang bisa kami ambil dari semua yang terjadi. InsyaAllah kami bisa menjadi pribadi yang lebih banyak bersyukur dan selalu berbaik sangka,” ungkap Fairuz melanjutkan.
Informasi tambahan, penyakit penyempitan pembuluh darah yang Sonny alami berawal dari kejadian keracunan makanan. Sonny mengalami muntah hingga 12 kali.
Awalnya, perawatan hanya di rumah dengan bantuan infus dari klinik. Namun, kondisinya malah tidak kunjung membaik, keluarga pun akhirnya memutuskan untuk membawa Sonny ke rumah sakit.
Perawatan terhadap gangguan pencernaan yang tengah dijalaninya tiba-tiba berubah arah saat Sonny mulai mengeluhkan sakit kepala yang parah.
Setelah melakukan pemeriksaan lanjutan melalui MRI dan MRA, dokter pun memutuskan untuk melakukan tindakan operasi.
BACA JUGA : Umi Pipik Jenguk Kondisi Terbaru Sonny Septian
Tentunya, keluarga Sonny diliputi rasa kekhawatiran dan ketakutan. Namun, mereka tetap teguh dalam berdoa dan senantiasa berharap kesembuhan untuk Sonny.
Akhirnya, setelah lebih dari tiga minggu berjuang melawan rasa sakitnya, Sonny Septian boleh pulang dan dapat beristirahat kembali di rumah.
(Hafidah Rismayanti/Aak)