Skema Putaran Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Skema kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Ilustrasi - Suporter Indonesia (Foto: PSSI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Setelah gagal menggapai Olimpiade Paris 2024, saatnya Timnas Indonesia menatap kembali Piala Dunia 2026. Simak dalam artikel ini ulasan mengenai skema putaran kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Melanjutkan babak kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juli mendatang, Timnas Indonesia telah mempersiapkann diri untuk menjamu Timnas Irak dan Filipina untuk babak putaran kedua zona Asia.

Timnas Indonesia saat ini telah berhasil menempati posisi kedua grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan koleksi 7 poin.

Indonesia berhasil menghimpun poin penuh dari dua leg pertandingan versus Vietnam dan imbang melawan Filipina.

Kini kesempatan untuk menambah poin sekaligus memperkuat posisi di grup terbuka lebar dari dua pertandingan yang akan dihadapi, yakni melawan Irak pada 6 Juni dan versus Filipina pada 11 Juni 2024.

Dengan demikian Timnas Indonesia cuma butuh satu kali lagi kemenangan saja atau paling tidak dua kali imbang untuk mematenkan posisi di grup F sebagai runner-up yang akan menjadi modal lolos ke putaran ketiga.

BACA JUGA: Hadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Punya Kekuatan Baru

Skema Putaran Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia:

Putaran 1

Putaran 1 diikuti oleh 20 tim peringkat terbawah, dengan pertandingan digelar dalam dua leg.

Putaran 2

Dari 36 tim yang bersaing, 26 tim yang menempati ranking terbaik ditambah 10 tim terbaik dari putaran 1, akan dibagi dalam sembilan grup dengan pertandingan sistem kompetisi penuh.

Indonesia, Irak, Vietnam, dan Filipina berada di Grup F. Masing-masing tim harus berjuang untuk menempati juara grup atau paling tidak runner-up untuk bisa lolos ke putaran ketiga.

Putaran 3

Juara grup dan runner-up putaran kedua akan lolos ke putaran ketiga yang diikuti 18 besar. Tim yang lolos akan dibagi menjadi tiga grup dengan sistem kompetisi penuh.

Di Putaran 3 ini akan menjadi babak penentuan tim yang langsung lolos ke Piala Dunia 2026, yaitu dua tim teratas di klasemen.

Putaran 4

Untuk tim yang menempati peringkat ke-3 dan 4 pada putaran 3, harus berjuang lagi di putaran 4. Di putaran ini tim akan dibagi menjadi dua grup yang masing-masing diisi tiga tim.

Pertandingan akan dilangsungkan di tempat netral dan hanya sekali berhadapan. Juara grup secara otomatis lolos ke Piala Dunia 2026.

Putaran 5

Lalu bagaimana dengan tim runner-up Putaran 4? Tim runner-up grup putaran keempat akan saling berhadapan dengan skema dua leg.

Tim pemenang akan lolos ke Piala Dunia 2026. Namun tim yang kalah masih punya kesempatan dengan bermain di play-off inter-confederation.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
sdn 01 setialaksana ormas
Pembangunan SDN 01 Setialaksana di Bekasi Dicekal Ormas, Netizen: Kalo Nggak Makanan Masalah Uang
apa itu vasektomi-1
Wajib Tahu, Ini Keuntungan dan Kerugian Kontrasepsi Vasektomi
apa itu vasektomi
Ramai Diperbincangkan, Apa Itu Vasektomi?
Prabowo dan Jokowi Potensi Pecah Kongsi Demi Kepentingan Kekuasaan Politik
Prabowo dan Jokowi Potensi Pecah Kongsi Demi Kepentingan Kekuasaan Politik
Masyarakat Diminta Peran Aktif Laporkan Dugaan Politik Uang
Masyarakat Diminta Peran Aktif Laporkan Dugaan Politik Uang
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Headline
Sikapi Kasus Pemerkosaan oleh Dokter PPDS Unpad, BPOM Revisi Aturan Obat Bius
Sikapi Kasus Pemerkosaan oleh Oknum Dokter PPDS Unpad, BPOM Revisi Aturan Obat Bius
Seluruh Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Resmi, Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Otoritas Pelabuhan Ungkap Kronologis Kemacetan di Tanjung Priok
Otoritas Pelabuhan Ungkap Kronologis Kemacetan di Tanjung Priok

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.