Siap-siap Kartu Prakerja 2024 Gelombang 64 Segera Buka!

Kartu Prakerja 2024
(Tangsel life)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemerintah Indonesia akan kembali membuka pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Gelombang 64 yang diperkirakan akan buka pada awal Maret 2024. Bagi mereka yang belum berhasil lolos pada Gelombang 63, ada kabar baik karena masih akan ada kesempatan pada gelombang seleksi berikutnya.

Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 kerap buka tiap dua minggu sekali pada hari Jumat. Misalnya, Gelombang 63 buka pada 23 Februari 2024. Dengan pola yang sama, kemungkinan besar Gelombang 64 akan dibuka pada 8 Maret 2024 mendatang.

Syarat Pendaftaran Kartu Prakerja 2024

Untuk dapat mendaftar Kartu Prakerja, terdapat sejumlah persyaratan yang harus calon peserta penuhi, di antaranya:

Persyaratan Umum:

  • Warga Negara Indonesia (WNI) dengan usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun.
  • Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
  • Berstatus mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), atau membutuhkan peningkatan kompetensi kerja seperti pekerja/buruh yang dirumahkan.
  • Tidak menjadi Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa, serta Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.
  • Maksimal dua Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam satu Kartu Keluarga (KK) yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.

BACA JUGA: Berapa Lama Insentif Prakerja Cair? Ini Jawabannya!

Cara Pendaftaran

Proses pendaftaran Kartu Prakerja dapat melalui langkah-langkah berikut:

  • Buka laman https://dashboard.prakerja.go.id/daftar
  • Buat akun Prakerja dengan mengisi data diri (email, NIK, KK, nomor HP) dan selesaikan tes kemampuan dasar.
  • Lakukan verifikasi melalui kode OTP yang terkirim ke email.
  • Masukkan kode OTP dan klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang buka.
  • Konfirmasi pilihan Gelombang dan klik “Gabung”.
  • Isi laman Persetujuan Prakerja dengan mengklik “Saya Menyetujui”.
  • Gunakan saldo pelatihan sebesar Rp 3,5 juta untuk memilih pelatihan di Mitra Platform Digital dan lakukan pembayaran dengan nomor Kartu Prakerja.
  • Lakukan pre-test dan post-test, selesaikan pelatihan, dan dapatkan sertifikat.
  • Berikan rating dan ulasan terhadap pelatihan yang telah kamu selesaikan di dashboard Prakerja.
  • Tunggu beberapa hari, kamu akan menerima insentif sebesar Rp 600.000 di rekening bank/e-wallet yang sudah tersambung.

Jangan lewatkan kesempatan ini dan segera daftar Kartu Prakerja 2024 untuk meraih peluang lebih baik dalam dunia kerja!

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tatap Duel Versus PSS Sleman, Tyronne Del Pino Yakin Pertandingan Berjalan Sengit
Tatap Duel Versus PSS Sleman, Tyronne Del Pino Yakin Pertandingan Berjalan Sengit
Program DAKOCAN
Apa Itu Program 'DAKOCAN' yang Diluncurkan Pemkab Cirebon?
jalan rusak subang
80 Km Jalan Subang Rusak Berat, Kapan Diperbaiki? Ini Kata Bupati
Ini Alasan Bojan Hodak Masih Menyimpan Tenaga Fitrah Maulana dan Zulkifli Lukmansyah
Ini Alasan Bojan Hodak Masih Menyimpan Tenaga Fitrah Maulana dan Zulkifli Lukmansyah
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Turun 5 Persen
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Turun 5 Persen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.