BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — 19 Juli mendatang akan digelar turnamen pramusim Piala Presiden 2024, tetapi striker Persib asal Brasil, David da Silva (DDS) tidak pasang target muluk.
Predator Persib berusia 34 tahun ini hanya ingin menjadikan Piala Presiden 2024 sebagai ajang memantapkan persiapan Liga 1 musim 2024/2025.
Sebagai tuan rumah, Persib akan tampil pada laga pembuka di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, 19 Juli nanti.
Bagi David, turnamen yang diikuti delapan tim ini sebagai ajang pematangan kesiapan tim. Namun, top skor Liga 1 2023/2024 ini memastikan akan tetap maksimal dalam melakoni turnamen sesuai arahan pelatih.
“Pertama-tama saya hanya fokus untuk memulihkan kondisi dan menunggu apa yang pelatih katakan, apa yang akan kami lakukan,” kata DDS dalam keterangan resmi Persib.
BACA JUGA: Rahasia di Balik Perekrutan Mateo Kocijan, Persib Tikung Terengganu FC
Dia percaya, tim pelatih sudah memikirkan dan mempersiapkan semua yang diperlukan untuk Liga 1. Pelatih Bojan Hodak, menurutnya, sudah mempertimbangkan siapa lebih siap tampil dalam turnamen tersebut.
“Kami punya skuat yang cukup, ada banyak pemain untuk bermain dan saya rasa pelatih bisa mengatasinya. Kami harus lebih memikirkan liga,” ucapnya.
(Aak)