Semua Gegara Ulah Suporter! 4 Klub Ini Disanksi Komdis

sanksi komdis pssi terbaru
Logo Komdis PSSI (Gambar: PSSI)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Hasil sidang Komite Disiplin (Komdis) PSSI 28 Juli 2023 memutuskan sanksi denda terhadap empat klub peserta Liga 1 2023/2024.

Keempat klub tersebut adalah PSIS Semarang, PSS Sleman, Persita Tangerang, dan Persija Jakarta.

Jenis pelanggaran yang dilakukan oleh keempat klub semuanya sama, yakni tidak mampu mengantisipasi suporter dari tim tamu, sehingga hadir menyaksikan langsung di stadion masing-masing sebagai tuan rumah.

BACA JUGA: Sah! Erick Thohir Tetapkan 14 Komite PSSI plus 3 Komite Ad hoc

Laga kandang dilarang didatangi suporter tim tamu sudah menjadi aturan baku yang disepakati dalam penyelenggaraan Liga 1 2023/2024 ini.

Berikut keempat klub pelanggar aturan yang dikenai sanksi denda tersebut oleh Komdis PSSI

1. Klub PSIS Semarang

  • Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
  • Pertandingan: PSS Sleman vs PSIS Semarang
  • Tanggal Kejadian: 21 Juli 2023
  • Jenis Pelanggaran: adanya suporter PSIS Semarang sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan PSS Sleman, Pengawas Pertandingan dan diperkuat dengan bukti bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
  • Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

2. Panitia Pelaksana Pertandingan PSS Slema

  • Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
  • Pertandingan: PSS Sleman vs PSIS Semarang
  • Tanggal Kejadian: 21 Juli 2023
  • Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter PSIS Semarang sebagai suporter klub tamu di stadion. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan PSS Sleman, Pengawas Pertandingan dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
  • Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

3. Panitia Pelaksana Pertandingan Persita Tangerang

  • Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
  • Pertandingan: Persita Tangerang vs Persija Jakarta
  • Tanggal Kejadian: 22 Juli 2023
  • Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persija Jakarta sebagai suporter klub tamu di stadion. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan Persita Tangerang, Pengawas Pertandingan, Venue Manager, Ketua The Jakmania dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
  • Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

4. Klub Persija Jakarta

  • Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
  • Pertandingan: Persita Tangerang vs Persija Jakarta
  • Tanggal Kejadian: 22 Juli 2023
  • Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persija Jakarta sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan Persita Tangerang, Pengawas Pertandingan, Venue Manager, Ketua The Jakmania dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
  • Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Linkin Park Guncang Jakarta dalam ‘From Zero World Tour’, Rayakan Kebangkitan Baru!
Thumbn
Jejak Kehidupan di Pasar Tradisional yang Sibuk
jalan-caringin-1-1024x768-4-3
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Hari Kedua Survivor Tersesat di Gunung Manglayang!
Thumbn
Suasana Pasar Tradisional yang Ramai dengan Pedagang dan Pembeli
Thumbn
Kehidupan Dinamis di Pasar Tradisional
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.