Sementara Waktu Persib Tinggalkan Dulu Stadion GBLA

Persib Bandung sukses mengalahkan PSS Sleman dengan skor 4-1 dalam pertandingan Sabtu (28/10/2023) di Stadion GBLA. (Foto: RF)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung akhirnya secara resmi akan meinggalkan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung di sisa kompetisi Liga 1 musim ini. Hal itu disebabkan Stadion GBLA dalam tahap renovasi oleh Kementerian Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

BACA JUGA: Kandang Barito Putera Pindah saat Lawan Persib, Henhen Bilang Sebuah Keuntungan

Sebagai gantinya, Persib Bandung sudah menentukan venue alternatif untuk menjamu lawan-lawannya. Persib memilih Stadion si Jalak Harupat (SJH), Kab. Bandung sebagai kandang sementara sampai kompetisi Liga 1 2023/2024 berakhir.

Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat menjelaskan, pemindahan venue pertandingan kandang Persib ke Stadion SJH tersebut karena aktivitas proses renovasi Stadion GBLA yang akan dimulai.

Secara otomatis, Persib akan menjamu PSIS Semarang akan digelar di Stadion SJH. Andang berharap semangat Bobotoh tak mengalami perubahan untuk tetap hadir pada laga yang digelar Selasa, 27 Februari 2024, pukul 19.00 tersebut.

“Tentu, kita berharap seisi stadion SJH penuh oleh Bobotoh yang pasti akan mendongkrak motivasi para pemain di lapangan,” kata Andang kepada awak media.

Andang menambahkan bahwa proses renovasi GBLA oleh Kementerian PUPR akan berlangsung selama 8 bulan. Adapun beberapa titik Stadion GBLA yang akan direnovasi seperti aspek keselamatan dan keamanan, serta penerangan.

Nantinya semua aspek tersebut akan direnovasi sesuai standar FIFA. Ia berharap proses renovasi tersebut berjalan lancar dan Persib bisa segera kembali bermarkas di Stadion GBLA.

BACA JUGA: Ezra Walian Persib Bilang Presiden Baru Harus Beri Kehidupan Layak

“Proses renovasi GBLA memakan Waktu sekitar 8 bulan. Proses renovasi meliputi aspek safety & security, penerangan, lapangan pertandingan dan mechanical electrical plumbing (MEP) yang ada di stadion GBLA agar sesuai dengan standard FIFA,” kata Andang.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
NIK sebagai NPWP
Peluncuran Layanan Perpajakan Berbasis NIK sebagai NPWP, NPWP 16 Digit, dan NITKU
jarak masjidil haram aqsa
Jarak Masjidil Haram ke Aqsa, Keajaiban Rasulullah Saw Berkat Allah SWT
Beckham Putra Nugraha Persib
Beckham Putra Nugraha Antusias Sambut Latihan Bersama Persib
imam bukhari
Biografi Imam Bukhari, Belajar Hadist Sejak Usia 10 Tahun
Wisma Nusantara
5 Rekomendasi Hotel Terbaik di Dekat Gedung Wisma Nusantara Jakarta
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024