Selain Dumes, Berikut Lagu Denny Caknan yang Sering Seliweran di TikTok

Dumes
(Youtube Music)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Denny Caknan adalah nama yang tak asing lagi di kalangan pecinta musik pop Jawa dan koplo. Memiliki sebutan sebagai sobat ambyar, Denny Caknan mampu menghadirkan nuansa musik yang khas. Sehingga bisa memikat hati pendengarnya dan selalu menuai kepopuleran.

Belum lama ini, beberapa lagu terbarunya sukses menghipnotis pecinta musik tanah air sehingga bisa viral di berbagai platform media sosial. Salah satu lagu yang paling ambyar adalah Dumes, lagu tersebut terdengar sangat ambyar. Melansir berbagai sumber, selain Dumes ada berbagai lagu lainnya yang populer, simak dalam artikel ini untuk mengetahuinya!

1. Wirang

Lagu terbaru Denny Caknan adalah “Wirang.” Rilis pada 31 Oktober 2023 di kanal YouTube pribadinya, lagu ini dengan cepat menduduki peringkat 1 di YouTube Indonesia dalam waktu hanya satu hari.

Dengan aransemen yang ciamik dari Bayu Onyonk, lagu ini menceritakan tentang kegagalan seseorang dalam meraih cinta. Video klipnya telah mencapai lebih dari 10 juta penonton, seringkali menjadi backsound video TikTok.

2. Dumes

“Dumes” adalah sebuah lagu dangdut yang awalnya dinyanyikan oleh Wawes dengan Guyon Waton, berhasil menjadi viral setelah Denny Caknan membuat versi kolaborasinya. Cerita perjuangan cinta yang tak kunjung terwujud sebelum akhirnya memiliki, diilustrasikan melalui lirik lagu ini.

Nama “Dumes” sendiri berasal dari kata “lemaskan” dalam bahasa Jawa, menggambarkan keinginan untuk melepaskan perasaan cinta yang terpendam.

BACA JUGA: Makna dan Arti Kata “Dumes” yang Ada Pada Lagu Denny Caknan

3. Taman Jurug

Lagu campursari karya maestro Didi Kempot, “Taman Jurug,” mendapatkan sentuhan khas dari Denny Caknan. Video klip yang rilis pada 15 Oktober 2023 di kanal YouTube DC Production berhasil mencuri perhatian publik dengan 17 juta tontonan.

Lagu ini tidak hanya memikat dengan melodi yang merdu, tetapi juga karena interpretasi Denny Caknan yang mampu menghadirkan nuansa emosional yang mendalam.

4. Titeni Lan Enteni

Rilis pada 14 November 2023, lagu “Titeni Lan Enteni” hadir dalam versi live music. Lagu ini mengisahkan tentang kegagalan seseorang dalam memperjuangkan cintanya yang pada akhirnya berujung pada penolakan dan patah hati. Ciptaan Latif Nur Rohman ini menggambarkan kisah cinta yang lama, dengan nuansa karma dan penyesalan yang menghiasi setiap liriknya.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prabowo operasi besar
Prabowo Lakukan Operasi Besar di Bagian Kaki, Jokowi Minta Doa
Dokumen Word JPG atau PNG
Cara Mengubah Dokumen Word Menjadi Gambar JPG atau PNG
Menyembunyikan Postingan Threads
Cara Menyembunyikan Postingan Threads di Feed Instagram
Lionel Messi Siap Tampil di Perempat Final Copa America 2024
Usai Cidera, Lionel Messi Siap Tampil di Perempat Final Copa America 2024
Slovenia vs Portugal Babak 16 Besar Euro 2024,  Laga Sengit di Waldstadion
Slovenia vs Portugal Babak 16 Besar Euro 2024,  Laga Sengit di Waldstadion
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024
Jude Bellingham
Jude Bellingham Selamatkan Mimpi Inggris dengan Gol Spektakuler di Injury Time
Timnas Inggris Euro 2024
Timnas Inggris Berhasil Mencetak Kemenangan Dramatis di Babak 16 Besar Euro 2024
Industri kripto
Gegera OJK, Industri Kripto Bakal Setara Perbankan