Selain Bakso, Cicipi Kuliner Khas Malang Ini!

kuliner khas malang
(Web)

Bagikan

BANDUNG.TM.ID Malang merupakan salah satu kota yang letaknya di Jawa Timur. Apakah kamu tahu bahwa kota tersebut memiliki makanan khas yang tidak kalah enaknya dengan makanan khas kota-kota yang lain. Jika kamu berkunjung ke kota tersebut jangan lupa untuk mencicipi makanan-makanan ini ya!

Selain baso Malang, ada makanan lain yang tidak kalah enaknya loh. Meskipun makanan-makanan tersebut sudah tersebar luas, tidak menutup kemungkinan jika kamu mencicipi di kota asalnya langsung. Karena rasanya sudah pasti berbeda dan lebih terasa ciri khasnya.

Kuliner Khas Malang

Berikut merupakan daftar makanan khas Malang yang wajib sekali kamu cicipi.

1. Mendol

Kuliner khas Malang yang wajib kamu cicipi adalah Mendol. Bentuknya bulat memanjang dan seperti tempe. Tapi perlu kamu ingat bahwa mendol ini ternyata bukan tempe. Bagi kamu yang menyukai rasa gurih, makanan ini sangat tepat jika kamu cicipi.

Mendol harus terolah dengan sangat matang dan diberi bumbu dengan sedemikian rupa. Jika kamu ingin mencoba sangat mudah, karena makanan ini biasanya terdapat di warung-warung. Biasanya makanan ini bersandingan bersama dengan rawon atau nasi pecel.

2. Rawon Dengkul

kuliner khas malang
(Web)

Kuliner khas Malang satu ini tidak boleh kamu lewatkan sobat TM. Makanan ini memiliki kuah yang berwarna hitam. Rasanya juga sangat gurih dan manis, di tambah dengan daging dengkul yang sangat empuk. Membuat kamu ketagihan untuk mencobanya lagi dan lagi.

Kamu juga bisa menambahkan kecambah dan juga sambal agar rawon ini terasa lebih  segar. Penyajiannya menggunakan nasi yang dipisah atau disatukan. Hmm sepertinya menarik juga yang untuk dinikmati.

3. Cwie Mie

Ciwie Mie terbuat dari ayam yang sudah dicincang dengan halus seperti abon yang biasanya kamu makan. Awalnya makanan ini hanya sebuah ciri khas masyarakat Tionghoa. Lalu dengan seiringnya waktu makanan ini berubah namanya menjadi pangsit mie. Karena makanan ini selalu lengkap dengan pangsit.

Biasanya Cwie Mie penyajiannya dengan daging ayam cincang, daun bawang, pangsit, dan kuah bening yang sangat segar. Ada berbagai rempah yang akan membuat makanan tersebut menjadi lebih enak. Kamu juga bisa menambahkan sambal agar lebih pedas dan juga lezat.

4. Rujak Cingur

Rujak Cingur ini sebenarnya sudah banyak menyebar di Jawa Timur. Bahan utamanya adalah cingur sapi yang telah terolah dan ada bumbu rempah yang menambah kenikmatan makanan tersebut. Biasanya penyajian makanan ini dengan irisan tahu, irisan tempe, sayuran, kacang panjang, toge, dan dilengkapi dengan kerupuk.

Terakhir, agar menambah rasa yang khas dengan rujak cingur. Rujak ini disiram dengan saus petis yang teksturnya kental dan juga sangat khas.

5. Orem-Orem

Kota Malang merupakan salah satu kota penghasil tempe terbaik. Orem-orem merupakan salah satu makanan yang terbuat dari tempe yang sudah digoreng juga diiris dengan tipis-tipis. Tapi sebelumnya tempe ini diberi bumbu khas dari olahan tersebut.

Biasanya orem-orem disajikan dengan suwiran daging ayam, telur asin, dan kuah santan yang teksturnya kental. Rasa kuah tersebut hampir sama dengan sayur lodeh. Bedanya olahan ini memiliki ciri khas rasa pedas.

Apabila kamu pergi ke Malang, kuliner mana yang akan kamu nikmati pertama? Oasti kamu sudah tidak sabar kan ingin mengetahui rasa dari setiap kuliner tersebut.

BACA JUGA: Jangan Lewatkan Makanan Khas Semarang Ini!

(kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Harga pangan
Cek! Harga Pangan Kamis, Telur Ayam Rp32.380/kg, Bawang Merah Rp38.050/kg
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.