Segerombolan Monyet Ekor Panjang Mulai Turun Gunung Masuki Kota Bandung

Monyet Ekor Panjang Mulai Turun Gunung Masuki Kota Bandung
Monyet Ekor Panjang Mulai Turun Gunung Masuki Kota Bandung (Isntagram @sekitarbandung.com)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Beredar rekaman video yang menunjukkan beberapa monyet ekor panjang keliling di Kota Bandung menjadi viral di media sosial.

Salah satu video ini dibagikan oleh sekitarbandungcom melaui akun Instagramnya pada Rabu (28/2/2024).

Dalam rekaman tersebut, terlihat beberapa monyet berjalan-jalan di sekitar tempat tinggal penduduk.

“Itu monyet loba kitu ti mana? (Itu banyak monyet dari mana?),” kata perekam video.

Terlihat bahwa monyet-monyet tersebut berjalan di atas kabel listrik dari satu tempat ke tempat lainnya. Mereka juga terlihat naik ke atap rumah penduduk. Dalam cuplikan lainnya, ada monyet yang duduk di atas atap sambil mengamati sekitarnya dengan cermat.

BACAJUGA: Ini Kriteria Penerima Vaksin Cacar Monyet, Tidak Semua Dapat!

Selain itu, kawanan monyet juga terlihat di permukiman warga yang berada di Jalan Gagak, Kelurahan Sukaluyu, Kecamatan Cibeunying Kaler.

Dalam rekaman vidio tersebut nampak segerombolan monyet melintasi kabel berpindah dari atap satu ke atap rumah lainnya, seperti hendak mencari sesuatu atau makanan yang bisa mereka makan.

Kawanan monyet ekor panjang yang berkeliaran di Kota Bandung pada Rabu (28/2/2024) menimbulkan kekhawatiran di kalangan warga.

Menanggapi kehadiran hewan-hewan tersebut Ketua Museum Zoologi Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati Institut Teknologi Bandung (SITH ITB), Ganjar Cahyadi, menyebutkan adanya tiga kemungkinan penyebab yang mendorong pergerakan monyet-monyet tersebut.

Menurut Ganjar Cahyadi, kemungkinan pertama adalah sebagai tanda bencana alam. Menjelang peristiwa alam, hewan-hewan cenderung memiliki insting yang kuat untuk menjauh dari habitatnya.

“Kelompok monyet tersebut mungkin merasakan adanya tanda bahaya dari alam sehingga menjauh dari habitatnya,” ungkapnya Seperti Teropongmedia kutip.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Erick Thohir Maarten Paes
Momen Erick Thohir "Ngedate" Bareng Maarten Paes di Bali
diabetes anak
Marak Kasus Diabetes pada Anak, Kemenkes Ambil Langkah Ini
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua