Sedang Mengontrol Gula Darah? Buah Bit Solusinya

Buah bit
Buah Bit, sejenis umbi-umbian yang kaya manfaat bagi kesehatan. (istockphoto)

Bagikan

BANDUNGTM.ID: Buah Bit, merupakan buah yang masih awam pada sebagaian masyarakat Indonesia. Buah yang berwarna merah darah ini memiliki bentuk sedikit menonjol dan mempunyai aroma buah yang kaya dan khas.

Sayuran akar ini kaya akan nutrisi yang baik bagi tubuh. Mungkin, banyak yang belum mengenal serta tahu mengenai sejumlah manfaat yang terkandung di di dalam buah bit.

Ahli diet terdaftar, Sarah Thomsen Ferreira, RD, menjelaskan, “Keunikan bit terletak pada manfaatnya bagi kesehatan kardiovaskular dan jantung.”

Kombinasi senyawa dalam bit diketahui dapat meningkatkan aliran darah, mendukung kesehatan arteri, menurunkan kadar homosistein, dan mengurangi kolesterol LDL.

Ternyata, warna merah permata pada bit berasal dari betalain, pigmen tumbuhan alami yang memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi.

Berikut adalah beberapa alasan mengapa menambahkan bit ke dalam diet Anda dapat menjadi pilihan yang baik, mengutip dari healthclevelandclinic.

1. Manfaat Nutrisi Yang Tinggi

Bit adalah pilihan yang rendah kalori namun kaya nutrisi. Menambahkan bit ke dalam salad, sup, atau makanan sehari-hari lainnya dapat meningkatkan asupan nutrisi secara keseluruhan.

2. Sifat Anti-inflamasi

Tingginya kandungan betalain dalam bit memberikan manfaat anti-inflamasi yang dapat membantu melawan beberapa penyakit seperti diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, asma, dan obesitas.

3. Kaya Serat

Bit dapat meningkatkan asupan serat, yang bermanfaat untuk mengontrol gula darah, menjaga berat badan, menurunkan kolesterol, dan mencegah kondisi seperti kanker usus besar, penyakit jantung, dan IBS.

4. Kandungan Nitrat yang Tinggi

Nitrat dalam bit membantu membuka pembuluh darah, menurunkan tekanan darah, meningkatkan kinerja atletik, dan dapat memperbaiki fungsi otak melalui peningkatan aliran darah.

5. Sumber Potasium yang Bagus

Bit adalah sumber potasium yang baik, membantu menciptakan pembuluh darah yang lebih fleksibel untuk menurunkan tekanan darah, mendukung kesehatan kardiovaskular dan jantung.

BACA JUGA: Cek, Manfaat Serta Nutrisi di Setiap Gigitan Buah Pisang!

6. Manfaat Warna Bit

Warna berbeda pada bit menunjukkan keberagaman nutrisi. Betasianin dalam bit merah dan ungu, betaxanthins dalam bit kuning atau emas.

Kemudian nutrisi lainnya seperti beta-karoten, lutein, dan zeaxanthin dalam bit hijau tua, semuanya memberikan manfaat kesehatan yang beragam.

Selain warnanya merahnya yang cantik, buah bit mempunyai sejumlah manfaat bagi kesehtaan. Oleh karena itu, janagan ragu mengonsumsi buah bit dan menjadikannya sebagai makanan sehat yang dapat mempercantik hidangan pirinh Anda.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film sekawan limo
Sinopsis Film Sekawan Limo, Horor Campur Komedi!
yamaha nmax mvcagiva xingtu
Motor Kembaran Yamaha Nmax, MVCagiva Xingtu 150 Seharga Honda Beat
Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi 2024
Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi 2024 Dibuka, Ini Persyaratannya!
Dialog Pajak Persib Bandung
Dialog Pajak, Persib Kunjungi KPP Madya Bandung
Sumber : info_jabotabek
Kereta Api Barang Tabrak Mobil Pemadam di Perlintasan Kereta Haurgeulis
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia